Astuti, Nurul Puji (2016) PENGARUH PENAMBAHAN HEKSADESILTRIMETOKSISILAN PADA KAIN NYLON 6,6 TERDEPOSIT NANOPARTIKEL PERAK TERHADAP SUDUT KONTAK DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam UNY.
|
Text
ABSTRAK_Nurul Puji Astuti_12307141046.pdf Download (15kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan Heksadesiltrimetoksisilan (HDTMS) terhadap sudut kontak dan aktivitas antibakteri kain. Kain Nylon 6,6 yang dikarakterisasi berupa kain Nylon 6,6 tanpa modifikasi, kain Nylon 6,6 dengan penambahan HDTMS, kain Nylon 6,6 dengan penambahan nanopartikel perak, serta kain Nylon 6,6 dengan penambahan nanopartikel perak dan HDTMS. Nanopartikel perak diperoleh dengan metode reduksi kimia menggunakan reduktor trisodium sitrat dan dikarakterisasi menggunakan Spektroskopi UV-Vis. Deposit nanopartikel perak pada kain Nylon 6,6 dengan cara diaduk selama 24 jam dan pelapisan senyawa HDTMS diaduk selama 1 jam. Selanjutnya kain Nylon 6,6 tanpa dan dengan modifikasi diuji sudut kontak dan aktivitas antibakterinya. Uji antibakteri ditentukan dengan metode difusi dan diuji signifikansi dengan ANOVA 2 arah, LSD, serta uji t-independent. Aktivitas antibakteri ditunjukkan dengan besar diameter zona bening. Spektra UV-Vis memperlihatkan puncak pada panjang gelombang 429 nm yang identik sebagai nanopartikel perak. Penambahan HDTMS mempengaruhi kenaikan sudut kontak permukaan kain Nylon 6,6 yaitu menghasilkan sudut kontak sebesar 135°. Aktivitas antibakteri kain Nylon 6,6 terdeposit nanopartikel perak secara signifikan dapat menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Modifikasi kain Nylon 6,6 dengan penambahan HDTMS dapat meningkatkan aktivitas antibakteri terhadap Staphylococcus aureus.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia |
Depositing User: | Admin Kimia FMIPA |
Date Deposited: | 07 Oct 2016 04:51 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 11:15 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/42107 |
Actions (login required)
View Item |