Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika SMA Kelas XI Semester Genap dengan Problem-Based Learning Berbasis Open-Ended Problem Berorientasi pada Prestasi Belajar dan Kepercayaan Diri.

Sari, Nurul Husna Mustika (2016) Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika SMA Kelas XI Semester Genap dengan Problem-Based Learning Berbasis Open-Ended Problem Berorientasi pada Prestasi Belajar dan Kepercayaan Diri. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-nurul-husnah-mustika-sari-14709251013.swf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan perangkat pembelajaran yang berkualitas baik dengan kriteria valid, praktis, dan efektif ditinjau dari prestasi matematika dan kepercayaan diri. Materi yang dikembangkan adalah materi matematika wajib kelas XI semester genap. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan. Model pengembangan yang digunakan adalah model Plomp dengan tahapan: (1) penelitian awal, meliputi analisis kebutuhan, analisis materi, serta review literatur; (2) pengembangan, meliputi penyusunan produk serta validasi ahli; (3) penilaian, meliputi uji coba I, uji coba II, serta analisis kepraktisan dan keefektifan produk. Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi RPP dan LKS, lembar penilaian guru, lembar respon siswa, lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, instrumen pretest dan posttest prestasi matematika, serta angket kepercayaan diri siswa dalam matematika. Analisis data kevalidan dan kepraktisan dilakukan dengan mengkonversi skor aktual menjadi data kualitatif. Analisis keefektifan dilakukan dengan menentukan persentase ketuntasan siswa pada tes prestasi dan persentase siswa yang memiliki kepercayaan diri dengan kategori minimal baik. Penelitian ini menghasilkan perangkat pembelajaran matematika dengan problem-based learning berbasis open-ended problem yang meliputi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dan Lembar Kegiatan siswa (LKS) yang valid, praktis dan efektif ditinjau dari prestasi dan kepercayaan diri. Hasil validasi menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran yang dikembangkan, baik RPP maupun LKS memiliki kategori valid. Berdasarkan hasil uji coba lapangan, perangkat mencapai kategori praktis untuk penilaian guru maupun penilaian (respon) siswa, serta persentase keterlaksanaan pembelajaran lebih dari 80% sehingga dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran memenuhi kriteria praktis. Perangkat pembelajaran efektif ditinjau dari prestasi matematika, ditunjukkan dari ketuntasan siswa pada posttest prestasi matematika telah lebih dari 75%. Perangkat pembelajaran efektif ditinjau dari kepercayaan diri yang ditunjukkan dari persentase siswa yang memiliki kepercayaan diri dengan kategori minimal baik telah lebih dari 75%.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: kepercayaan diri, prestasi, pengembangan, perangkat pembelajaran, problem-based learning, open-ended problem
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Matematika
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 05 Oct 2016 08:42
Last Modified: 09 May 2019 07:42
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/42027

Actions (login required)

View Item View Item