Keefektifan Strategi CAN DO dan Skema Lima W dalam Pembelajaran Keterampilan Berpidato Siswa SMP

Dinata, Perdana Suria (2016) Keefektifan Strategi CAN DO dan Skema Lima W dalam Pembelajaran Keterampilan Berpidato Siswa SMP. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-perdana-suria-dinata-14715251003.swf

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mengetahui perbedaan keefektifan penggunaan strategi CAN DO dengan strategi pembelajaran yang biasa digunakan oleh guru atau konvensional dalam pembelajaran keterampilan berpidato siswa SMP, (2) mengetahui perbedaan keefektifan penggunaan strategi Skema Lima W dengan strategi pembelajaran yang biasa digunakan oleh guru atau konvensional dalam pembelajaran keterampilan berpidato siswa SMP, dan (3) mengetahui perbedaan keefektifan penggunaan strategi CAN DO, Skema Lima W, dan strategi yang biasa digunakan oleh guru atau konvensional dalam pembelajaran keterampilan berpidato siswa SMP. Desain eksperimen yang digunakan adalah Randomized Pretest-Postest Control Group Design, dengan dua kelompok eksperimen, masing-masing diberi perlakukan dengan strategi CAN DO dan strategi Skema Lima W, serta satu kelompok kontrol dengan strategi pembelajaran yang biasa digunakan oleh guru atau konvensional. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IX SMP Negeri di kabupaten Klaten. Penentuan kelompok kontrol dan eksperimen dilakukan secara random. Sampel diambil menggunakan teknik pengambilan sampel acak berlapis. Pengumpulan data penelitian melalui lembar penilaian performansi keterampilan berpidato. Instrumen divalidasi dengan uji validitas isi yang melibatkan expert judgment. Data dianalisis menggunakan teknik statistik parametrik yaitu t-test (independent test) dengan taraf signifikansi 0,05 dan Anava dilanjutkan dengan uji Scheffe. Hasil penelitian menunjukkan: (a) strategi CAN DO lebih efektif dibandingkan strategi pembelajaran yang biasa digunakan oleh guru atau konvensional dalam pembelajaran berpidato siswa kelas IX SMP, dibuktikan dengan probabilitas sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05, (b) strategi Skema Lima W lebih efektif dibandingkan strategi pembelajaran yang biasa digunakan oleh guru atau konvensional dalam pembelajaran berpidato siswa kelas IX SMP, dibuktikan dengan probabilitas sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05, dan (c) strategi CAN DO lebih efektif dibandingkan strategi Skema Lima W dan strategi yang biasa digunakan oleh guru atau konvensional dalam pembelajaran berpidato siswa kelas IX SMP, dibuktikan dengan skor perbedaan sebesar 7,200

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: keefektifan, pembelajaran, CAN DO, Skema Lima W, berpidato
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa dan Sastra Indonesia
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 27 Sep 2016 04:19
Last Modified: 09 May 2019 07:41
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/41724

Actions (login required)

View Item View Item