Pengaruh Strategi Pembelajaran Berbasis Komputer Terhadap Hasil Belajar Fisika Materi Optik Geometri di SMK Muhammadiyah 1 Temon Kelas XI

Mariko, Selli (2011) Pengaruh Strategi Pembelajaran Berbasis Komputer Terhadap Hasil Belajar Fisika Materi Optik Geometri di SMK Muhammadiyah 1 Temon Kelas XI. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-selli-mariko-08702251014.pdf
Restricted to Registered users only

Download (26MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui perbedaan hasil belajar antara siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran berbasis komputer dan hasil belajar siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran berbasis modul. (2) Mengetahui perbedaan hasil belajar antara siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran berbasis eLearning dan hasil belajar siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran berbasis modul. (3) Mengetahui perbedaan hasil belajar antara siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran berbasis multimedia dan hasil belajar siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran berbasis modul. (4) Mengetahui strategi pembelajaran yang lebih baik dalam meningkatkan hasil belajar fisika. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen dengan pretest-posttest control group design. Populasi penelitian adalah semua siswa kelas XI SMK Muhammadiyah 1 Temon. Sampel dipilih dengan teknik random sampling untuk menentukan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Subjek penelitian/responden terdiri dari 21 orang untuk kelas kontrol dan 26 orang untuk kelas eksperimen 1 dan 25 orang untuk kelas eksperiment 2 yang dipilih secara random. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah perangkat tes untuk mengetahui hasil belajar fisika siswa. Perbedaan hasil belajar fisika antara kelompok control, eksperimen 1 dan ekperimen 2 diuji menggunakan skor yang diperoleh siswa berdasarkan hasil tes. Data dianalisis menggunakan teknik: (1) statistik deskriptif dan (2) statistik inferensial dengan ANOVA. Sedangkan untuk mengetahui hasil belajar yang lebih tinggi antara kelompok kontrol dan eksperimen diuji dengan uji scheffe. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada hasil belajar fisika antara siswa yang diajar dengan strategi pembelajaran berbasis komputer dan modul. Hal ini terlihat dari hasil analisis dengan menggunakan ANOVA yang menunjukkan nilai Sig. 0,55 (melebihi taraf signifikansi yang ditetapkan). Berdasarkan hasil pembahasan dan analisis yang dilakukan, diperoleh kenaikan nilai rata-rata dari pretes dan posttest untuk kelas dengan strategi pembelajaran bebasis multimedia mengalami kenaikan yang paling tinggi dibandingkan dengan kelas yang lain.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: pembelajaran berbasis komputer, hasil belajar
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 06 Sep 2016 08:38
Last Modified: 03 Oct 2022 03:32
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/41142

Actions (login required)

View Item View Item