LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UPT SANGGAR KEGIATAN BELAJAR (SKB) GUNUNGKIDUL

Nuansa Hayu Aprilia, Nuansa Hayu Aprilia (2014) LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UPT SANGGAR KEGIATAN BELAJAR (SKB) GUNUNGKIDUL. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Nuansa Hayu Aprillia.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan bentuk pengabdian perguruan tinggi kepada instansi pemerintah maupun sekolah-sekolah formal melalui peran mahasiswa yang terjun langsung untuk mengabdi kepada masyarakat, dengan memberdayakan warga belajar maupun pihak lain seperti wali murid dan mengikuti kegiatan belajar mengajar di lapangan yang bertujuan untuk memberikan motivasi kepada masyarakat dan warga belajar. Selain itu tujuan diadakannya PPL yakni sebagai salah satu syarat dalam menyelesaikan gelar sarjana pendidikan dan mampu mengimplementasikan ilmu yang telah didapat sebagai bekal menjadi seorang tenaga kependidikan yang profesional. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dilaksanakan di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB Gunungkidul). Berdasarkan hasil observasi maka disusun program individu PPL yang telah terlaksana antara lain : penulisan buku profil SKB Gunungklidul, penulisan buku succes story, pendampingan dan pengajaran PAUD Handayani, pengadministrasian, rekap data peserta didik dan desain jadwal KB Handayani, pendampingan UNPK, pembuatan RPM PAUD Handayani, merekap data peserta kursus keterampilan (lifeskills), workshop pembuatan lagu PAUD, HUT KB Safira, dan pembuatan desain papan nama KB Handayani. Hasil dari terlaksananya program PPL di SKB Gunungkidul adalah semua program dapat terlaksana dengan baik meskipun terdapat beberapa program yang dalam pelaksanaannya tidak sesuai dengan perencanaan. Mahasiswa mendapat pengalaman dalam hal penulisan tata bahasa yang baik, pengalaman dalam mendampingi, mengajar dan menghadapi karakter anak yang berbeda-beda, mampu membuat desain, mampu mengawasi dan mendampingi ujian, dan mampu menyusun RPM dan RKH PAUD. Semoga program yang telah terlaksana dapat bermanfaat bagi lembaga yang bersangkutan dan bagi mahasiswa PPL dapat dijadikan sebagai pengalaman yang berharga.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: PPL, SKB Gunungkidul, program
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 22 Aug 2016 04:56
Last Modified: 01 Oct 2019 12:03
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/40314

Actions (login required)

View Item View Item