PERSEPSI TERHADAP KEGIATAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING PADA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KOTA MAGELANG TAHUN 2016

Mutiara Harlina, Mutiara (2016) PERSEPSI TERHADAP KEGIATAN LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING PADA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KOTA MAGELANG TAHUN 2016. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Mutiara Harlina_12104241005.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui persepsi terhadap kegiatan layanan bimbingan dan konseling yang mencakup layanan langsung, layanan tidak langsung, layanan administrasi, dan tugas tambahan berdasarkan Permendikbud Nomor 111 Tahun 2014 pada guru bimbingan dan konseling SMA di kota Magelang. Subyek dalam penelitian ini adalah guru bimbingan dan konseling SMA dengan mengambil setting dalam wilayah kota Magelang. Obyek dalam penelitian ini yaitu persepsi terhadap kegiatan layanan bimbingan dan konseling. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah mix method melalui survey dengan teknik pengumpulan data yaitu teknik angket. Uji validitas instrumen menggunakan expert judgement, sedangkan uji reliabilitas instrumen diukur dengan rumus alpha cronbach dengan koefisien reliabilitas 0,967. Uji pemilihan item digunakan parameter daya beda item yang berupa koefisien korelasi item total. Teknik yang digunakan untuk menganalisis data yaitu analisis univariat untuk data kuantitatif yang dikelompokkan menjadi empat kategori yaitu sangat tepat, tepat, kurang tepat, dan sangat kurang tepat. Digunakan pula analisis model Miles dan Huberman untuk menganalisis data kualitatif yang berupa alasan. Hasil penelitian menunjukkan persepsi yang terkategori sangat tepat terhadap layanan langsung dan layanan tidak langsung, sedangkan untuk layanan administrasi dan tugas tambahan memiliki persepsi yang terkategori tepat. Adapun persepsi terhadap kegiatan layanan bimbingan dan konseling yaitu terkategori sangat tepat yang disebabkan oleh alasan bahwa kegiatan-kegiatan dalam layanan langsung dilakukan secara tatap muka antara guru bimbingan dan konseling dengan konseli / peserta didik, kegiatan-kegiatan dalam layanan tidak langsung dilakukan secara tidak langsung atau tidak mengharuskan guru bimbingan dan konseling untuk bertatap muka dengan konseli / peserta didik, kegiatan-kegiatan dalam layanan administrasi dilakukan dengan menyertakan bukti secara administratif pelaksanaan kegiatan tersebut, serta kegiatan dalam tugas tambahan dilakukan sesuai dengan kapasitas guru bimbingan dan konseling masing-masing. Kata kunci: persepsi terhadap kegiatan layanan bimbingan dan konseling

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP
Date Deposited: 22 Aug 2016 03:30
Last Modified: 30 Jan 2019 10:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/40280

Actions (login required)

View Item View Item