Winingsari Trimurtini, Winingsari Trimurtini (2014) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMA NEGERI 1 KALASAN. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
Winingsari Trimurtini_Pendidikan Sejarah_PPLSAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Praktik Pengalaman Lapangan merupakan program bagi mahasiswa untuk terjun langsung sebagai seorang pendidik. Mahasiswa dapat menyalurkan segala ilmu yang telah didapatkan di bangku kuliah kepada para siswa di sekolah. Praktik Pengalaman Lapangan ini memberikan pengalaman kepada mahasiswa mengenai proses pembelajaran serta kegiatan-kegiatan lain yang berlangsung di sekolah. Hal tersebut digunakan sebagai bekal untuk menjadi seorang pendidik yang memiliki nilai, sikap, pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan. Pelaksanaan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan dilakukan sesuai dengan kompetensi yang dimiliki oleh mahasiswa pendidikan. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Negeri Yogyakarta tahun 2014 bertempat di SMA Negeri 1 Kalasan dan mulai dilaksanakan pada tanggal 1 Juli 2014 sampai tanggal 17 September 2014. Dalam Praktik Pengalaman Lapangan, mahasiswa melakukan kegiatan mengajar baik yang bersifat terbimbing maupun yang bersifat mandiri. Mahasiswa menjalankan program mengajar minimal dengan 8 kali Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Program mengajar yang dilakukan bervariasi, yaitu menggunakan metode ceramah interaktif, praktikum, tanya jawab, diskusi, permainan, dan presentasi. Hasil dari kegiatan PPL, yaitu praktik mengajar selama empat puluh tiga kali atau 86 jam mengajar di delapan kelas yaitu X MIA 1, X MIA 2, X MIA 3, X MIA 4, X MIA 5, X IIS 1, X IIS 2 dan X IIS 3 dengan tujuh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP).
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 15 Aug 2016 05:57 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 12:05 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/39747 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |