VALIDASI METODE ANALISIS PADA PENENTUAN BESI (Fe) DAN SENG (Zn) DALAM CRUDE OIL (MINYAK MENTAH)

Muhammad, Arif Setiawan (2010) VALIDASI METODE ANALISIS PADA PENENTUAN BESI (Fe) DAN SENG (Zn) DALAM CRUDE OIL (MINYAK MENTAH). S1 thesis, UNY.

[img] Text
VALIDASI_METODE_ANALISIS_PADA_PENENTUAN_BESI.docx

Download (11kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas metode analisis pada penentuan Fe dan Zn dalam crude oil menggunakan AAS dengan parameter linieritas, sensitivitas, batas deteksi, akurasi dan presisi. Uji linieritas Fe dan Zn dilakukan dengan mengukur absorbansi dari 0; 1; 2; 3; 4; 5 ppm larutan standar Fe dan 0; 0,2; 0,4; 0,6; 0,8; 1,0 ppm larutan standar Zn dengan 8 kali pengulangan. Uji keterulangan serta uji perolehan kembali Fe dan Zn diawali dengan menambahkan 10 ml H2S04 pekat pada 10 gr crude oil dan kemudian dipanaskan di hot plate sampai menjadi abu karbon kering. Selanjutnya sampel dibakar di dalam furnace hingga suhu 550 °C sampai karbon terbakar sempurna menjadi abu. Abu yang diperoleh selanjutnya dilarutkan dalam 10 ml HN03 1:1. Setelah itu ditambahkan 10 ml HN03 2 °lo dan kemudian dipanasakan di hot plate sampai larutan bening. Larutan yang diperoleh selanjutnya dimasukkan dalam labu volumetrik 100 ml dan kemudian diencerkan dengan akuademin sampai tanda batas. Untuk uji perolehan kembali, sebelum larutan diencerkan dengan akuademin, ditambahkan spike, yaitu 5 ml larutan standar Fe 10 ppm dan 0,5 ml larutan standar Zn 10 ppm. Larutan sampel selanjutnya diukur absorbansinya dengan AAS pada panjang gelombang 248,3 nm untuk Fe dan 213,9 nm untuk Zn. Uji keterulangan dan uji perolehan kembali dilakukan dengan 8 kali pengulangan. Pada penentuan Fe, diperoleh persamaan garis regresi linear Y = 0,08224X + 0,0001; nilai r2 = 0,9980; sensitivitas = 0,08227; batas deteksi = 0,29285 ppm; nilai RSD = 7,03709 % dan rata-rata nilai perolehan kembali sebesar 105,568 %. Pada penentuan Zn, diperoleh persamaan garis regresi linear Y = 0,54174X + 0,02376; nilai r2 = 0,994009; sensitivitas = 0,58135; batas deteksi = 0,02807 ppm; nilai RSD = 10,296 °lo dan rata-rata nilai perolehan kembali sebesar 113,265 %. Jadi, berdasar parameter linieritas, sensitivitas, batas deteksi, presisi dan akurasi, metode penentuan Fe dan Zn dalam crude oil dengan menggunakan AAS merupakan metode yang valid.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia
Depositing User: Eprints
Date Deposited: 10 Aug 2012 05:50
Last Modified: 29 Jan 2019 15:49
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/3946

Actions (login required)

View Item View Item