LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) Nama Sekolah: SMK Negeri 1 Klaten Alamat: Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo No. 22 Klaten

Zulfika Aulia Nukha, Zulfika Aulia Nukha (2014) LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) Nama Sekolah: SMK Negeri 1 Klaten Alamat: Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo No. 22 Klaten. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
FE P.ADMINISTRASI PERKANTORAN 11402244022 ZULFIKA AULIA NUKHA.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Universitas Negeri Yogyakarta merupakan perguruan tinggi negeri yang mempunyai tugas untuk mempersiapkan dan menghasilkan tenaga pendidik yang profesional. Melalui Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), UNY memberikan bekal berupa pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa agar menghasilkan tenaga pendidik yang profesional. Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) bertujuan untuk menerapkan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang berkaitan dengan pendidikan yang dikuasai oleh mahasiswa kedalam kehidupan masyarakat, dalam hal ini masyarakat sekolah. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) diharapkan mampu mengembangkan potensi yang dimiliki mahasiswa sekaligus menjadi motivasi untuk terus mengaktualisasi diri dan mengabdi di dunia pendidikan agar mampu mewujudkan dunia pendidiakn yang berkualitas di masa depan. Kegiatan PPL ini dilaksanakan mulai tanggal 2 Juli 2014 sampai dengan 17 September 2014. Mahasiswa praktikan menerapkan keterampilan mereka dengan berbekal pengetahuan yang dipelajari selama dibangku kuliah. Kegiatan PPL ini dijalankan selama 2 bulan dengan serangkaian kegiatan yang terdiri dari observasi kelas, pengindentifikasian lingkungan belajar serta karakteristik siswa, koordinasi dengan pihak terkait seperti Koordinator KKN-PPL SMK Negeri 1 Klaten dan guru pembimbing, penyusunan silabus dan RPP serta pelaksanaan proses pembelajaran selama kurang lebih 7 minggu dengan penyampaian mata pelajaran Kearsipan bagi kelas X AP 2. Program kegiatan PPL dapat terlaksana dengan baik dan lancar, walaupun ada beberapa hambatan seperti beberapa kelas yang tidak dilengkapi dengan LCD, siswa yang tidak memiliki modul, koneksi internet sekolah yang lamban serta adanya kejadian-kejadian tidak terduga yang memaksa mahasiswa selaku guru melakukan perubahan pelaksanaan pembelajaran dari rencana yang sudah disusun sebelumnya. Tetapi dapat diatasi solusinya berkat adanya bimbingan dan arahan dari guru pembimbing, dosen pembimbing, dan teman-teman mahasiswa KKN-PPL selama praktik mengajar serta peran aktif peserta didik selama berlangsungnya pembelajaran. Terlaksananya kegiatan PPL ini banyak memberi pengalaman kepada mahasiswa, sehingga mahasiswa dapat mengambil hikmahnya yang nantinya akan bermanfaat di dunia kerja yang akan ditempuh setelah lulus nanti.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 09 Aug 2016 03:15
Last Modified: 01 Oct 2019 12:06
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/39233

Actions (login required)

View Item View Item