KOMPETENSI KEJURUAN PAKET KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN DI SMK NEGERI 2 KLATEN

Septian Sumarsono, Sumarsono (2016) KOMPETENSI KEJURUAN PAKET KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN DI SMK NEGERI 2 KLATEN. S1 thesis, fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Septian Sumarsono - 09505241007.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

KOMPETENSI KEJURUAN PAKET KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN DI SMK NEGERI 2 KLATEN Oleh : Septian Sumarsono NIM. 09505241007 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) standar kompetensi dan kompetensi dasar paket Kehlian Teknik Gambar Bangunan di SMK Negeri 2 Klaten; (2) kesesuaian SK-KD antara SMK Negeri 2 Klaten dengan standar kompetensi SKKNI ; (3) kesesuaian kompetensi sekolah dan kompetensi dunia industri paket Keahlian Teknik Gambar Bangunan di SMK Negeri 2 Klaten. Populasi penelitian ini adalah Jurusan Teknik Gambar Bangunan SMK Negeri 2 Klaten dan dunia kerja di wilayah DIY-Klaten SMK Negeri 2 Klaten. Jenis penelitian ini adalah deskriptif. Penelitian ini termasuk studi kasus dari objek penelitian yaitu SMK Negeri 2 Klaten, dengan jumlah 2 tempat yaitu SMK Negeri 2 Klaten dan PT. Saraswati Indoland Development. Teknik pengumpulan data dengan metode dokumentasi dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Kompetensi Paket Keahlian TGB SMK Negeri 2 Klaten sesuai dengan Kompetensi dari SKKNI. Memang ada perbedaan jumlah Sub Kompetensi tetapi Subtansi kedua Kompetensi diatas sama, (2) kompetensi Paket Keahlian TGB SMK Negeri 2 Klaten sesuai dengan Kompetensi dari Permendiknas Nomor 28 tahun 2009. Dan (3) ada 8 kompetensi yang di butuhkan di dunia industri tetapi belum ada pada SMK yaitu membuat Gambar Site Plan, membat Gambar denah pondasi dan tie beam, membuat gambar denah titik Bore Pile, membuat Gambar Lift, membuat Gambar Rangka atap baja ringan, membuat Gambar konstruksi Paving Block/aspal, membuat Gambar kolom bulat pada Konstruksi bangunan. Kata kunci : Kompetensi, Gambar bangunan, SKKNI, Dunia industri.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Sipil dan Perencanaan
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 08 Aug 2016 02:16
Last Modified: 30 Jan 2019 10:16
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/39028

Actions (login required)

View Item View Item