Pengembangan Model Instrumen Penilaian Seni Tari

kusnadi, kusnadi (2010) Pengembangan Model Instrumen Penilaian Seni Tari. [Experiment/Research] (Unpublished)

[img] Text
Bab_1.rtf

Download (26kB)
[img] Text
Bab_2.rtf

Download (42kB)
[img] Text
Bab_3.rtf

Download (20kB)
[img] Text
Bab_4.rtf

Download (196kB)
[img] Text
Bab_5.rtf

Download (13kB)
[img] Text
Bag_Depan.rtf

Download (343kB)
[img] Text
cover_teliti_2006.rtf

Download (161kB)
[img] Text
DAFTAR_PUSTAKA_Teliti_2006.rtf

Download (9kB)
[img] Text
LEMBAR_MASUKAN.rtf

Download (11kB)
[img] Text
Reliabilitas_inatrumen_1_(tari_bentuk).rtf

Download (5kB)
[img] Text
reliabilitas_instrumen_olah_tubuh.rtf

Download (9kB)
[img] Text
reliabilitas_instrumen_olah_tubuh.rtf

Download (9kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan instrumen penilaian hasil belajar seni tari khususnya pada mata kuliah olah tubuh, tari bentuk dan koreografi kelompok pada program studi Pendidikan Seni Tari FBS Universitas Negeri Yogyakarta. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa program studi Pendidikan Seni Tari FBS Universitas Negeri Yogyakarta yang mengambil mata kuliah tari bentuk, olah tubuh, dan koreografi. Pengambilan sampel kelas yang dijadikan subjek penelitian menggunakan teknik purposif sampling yaitu kelas olah tubuh I, tari bentuk ( Surakarta III) dan koreografi III. Teknik sampling yang dilakukan untuk memilih subjek penelitian pada setiap kelas adalah dengan sampling jenuh, artinya semua mahasiswa yang mengambil mata kuliah tersebut di atas di jadikan sampel penelitian.Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan cara melakukan penilaian langsung pada saat dilakukan ujian (1) olah tubuh I, dan (2) tari Surakarta II. Uji joba untuk mata kuliah koreografi dilakukan dengan jalan menliai dokumen karya koreografi yang sudah jadi mengingat ketika penelitian ini dilakukan ujian koreografi sudah berakhir. Rater (penilai) dalam setiap penilaian dilakukan oleh dua orang. Teknik analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui reliabilitas instrumen. Untuk menjamin validitas instrument dilakukan dengan teknik Delphi dan validitas konstruk. Sedangkan Untuk mengetahui indeks reliabilitas instrumen dilakukan dengan teknik inter rater reliability menggunakan formula Sperman-Brown. Kesimpulan yang dapat ditarik dari hasil penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Instrumen penilaian hasil belajar olah tubuh disusun untuk mengukur kualitas penampilan olah tubuh secara terpadu. Validitas konstruk dapat dipertanggungjawabkan karena disusun berdasarkan analisis tujuan dan proses pembelajaran, pengembangannya melibatkan Delphi dan pengguna, dan disusun menurut prosesdur pengembangan instrument yang baku. Indeks reliabilitas inter rater hasil uji coba instrument adalah r=0,75. (2) Instrumen hasil belajar tari bentuk disusun untuk mengukur penampilan pembawaan tari tunggal baik etnik maupun kreasi baru. Validitas konstruk dapat dipertanggungjawabkan karena disusun berdasarkan analisis tujuan dan proses pembelajaran, pengembangannya melibatkan Delphi dan pengguna, dan disusun menurut prosesdur pengembangan instrument yang baku. Indeks reliabilitas inter rater hasil uji coba instrument adalah r=0,95. (3) Instrumen hasil belajar koreografi III disusun untuk menilai karya tari kelompok. Validitas konstruk dapat dipertanggungjawabkan karena disusun berdasarkan analisis tujuan dan proses pembelajaran, pengembangannya melibatkan Delphi dan pengguna, dan disusun menurut prosesdur pengembangan instrument yang baku. Indeks reliabilitas inter rater hasil uji coba instrument adalah 0,98.

Item Type: Experiment/Research
Subjects: Seni dan Budaya > Seni Tari
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Tari
Depositing User: Drs. Kusnadi,M.Pd. Hadi Surat
Date Deposited: 10 Aug 2012 02:16
Last Modified: 10 Aug 2012 02:16
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/3878

Actions (login required)

View Item View Item