Laporan Individu PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

Arifin Ika Nugroho, Arifin Ika Nugroho (2014) Laporan Individu PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
1. Sampul Laporan Arifin.pdf

Download (54kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. Laporan PPL Arifin BAB I, II, III.pdf

Download (137kB) | Preview

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan strategi untuk melengkapi kompetensi mahasiswa sebagai calon tenaga pendidik. PPL bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada mahasiswa baik yang berkaitan dengan proses pembelajaran maupun kegiatan adminitrasi pendidikan dalam rangka melatih dan mengembangkan kompetensi keguruan atau kependidikan. Melalui PPL mahasiswa dapat mendarma baktikan ilmu akademisnya di lapangan dan juga dapat belajar dari lapangan. PPL juga berfungsi sebagai salah satu cara melatih mental mahasiswa di depan dan diluar kelas. Selain itu, PPL dapat menambah pengalaman dan wawasan dalam proses KBM, agar nantinya mahasiswa mempunyai bekal untuk terjun kedalam dunia pendidikan sebagai tenaga pendidik. Praktek Pengalaman Lapangan telah dilaksanakan di SMP Negeri 1 Jogonalan mulai tanggal 2 Juli hingga 17 September 2014. Kegiatan yang telah dilaksanakan meliputi praktek mengajar, praktek Pembelajaran penjas, dan pembuatan RPP serta kegiatan lainnya yang diselenggarakan di sekolah. Praktek mengajar dimulai dari tanggal 14 Juli 2014 sampai tanggal 15 september 2014. Media yang digunakan adalah Media pembelajaran berbasis gambar teknik dasar gerak, laptop, speaker, Contoh sosok Atlet Professional di berbagai cabor. Kegiatan praktik mengajar dilaksanakan setiap hari Senin (Jam ke 1,2 dan 3) di kelas VIII-E, Selasa (Jam ke 1,2 dan 3) di kelas VIII-G dan(Jam ke 4,5 dan 6) di kelas VIII-F , Rabu (Jam ke 1,2 dan 3) di kelas VIII-B, Kamis (Jam ke 1,2 dan 3) di kelas VIII-A dan (Jam ke 4,5 dan 6) di kelas VIII-C, Jumat (Jam ke 1,2 dan 3) di kelas VIII-H, Sabtu (Jam ke 2,3 dan 4) di kelas VIII-D mengajar pelajaran Pendidikan Jasmani dengan materi Permainan Bola Besar ( sepak bola, bola basket, bola voly) ,materi Permainan bola kecil ( Softball), lari estafet, Senam lantai( lompat harimau) dan bahaya narkoba. Pengajaran dilakukan dengan cara Mengajar Individu. Berdasarkan hasil pelaksanaan, program PPL dapat berjalan lancer meskipun ada sedikit hambatan dalam pelaksanaannya. Namun demikian hambatan tersebut dapat teratasi berkat hubungan dengan guru pembimbing dan pihak sekolah. Namun, hal ini secara umum tidak mempengaruhi kinerja praktikan dalam melaksanakan programnya. Kelancaran pelaksanaan program PPL UNY 2014 ini tak lepas dari adanya kerjasama yang baik antara pihak mahasiswa, sekolah, dan siswa SMP Negeri 1 Jogonalan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 04 Aug 2016 06:30
Last Modified: 01 Oct 2019 11:57
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/38773

Actions (login required)

View Item View Item