PENGEMBANGAN MODUL INSTALASI SOUND SYSTEM PADA JURUSAN TEKNIK AUDIO VIDEO SMK N3 YOGYAKARTA

Sari, Aminawati (2016) PENGEMBANGAN MODUL INSTALASI SOUND SYSTEM PADA JURUSAN TEKNIK AUDIO VIDEO SMK N3 YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Sari Aminawati 09502241011.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

PENGEMBANGAN MODUL INSTALASI SOUND SYSTEM PADA JURUSAN TEKNIK AUDIO VIDEO SMK N3 YOGYAKARTA Oleh Sari Aminawati NIM.09502241011 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengembangkan modul instalasi sound system pada jurusan teknik audio video SMK N3 Yogyakarta, dan 2) mengetahui kelayakan modul instalasi sound system pada jurusan teknik audio video SMK N3 Yogyakarta. Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian pengembangan. Produk yang dikembangkan berupa modul pembelajaran dikelas untuk mata pelajaran instalasi sound system. Modul dikembangkan dengan model pengembangan ADDIE yang meliputi lima tahap, yaitu analysis (analisis), design (perancangan), developt (pengembangan), implementation (implementasi), dan evaluation (evaluasi). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI jurusan teknik audio video SMK N3 Yogyakarta. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar validasi modul yang dinilai oleh dosen ahli materi maupun media, guru mata pelajaran serta angket respon peserta didik untuk mengetahui tingkat kelayakan modul instalasi sound system. Hasil penelitian yang didapatkan adalah (1) produk akhir berupa modul instalasi sound system pada jurusan teknik audio video SMK N3 Yogyakarta yang dikembangkan dengan model ADDIE (2) modul pembelajaran instalasi sound system pada jurusan teknik audio video SMK N3 Yogyakarta dinyatakan sangat layak menurut aspek kelayakan isi, kelayakan bahasa, kelayakan penyajian, dan kelayakan kegrafikan serta mendapatkan kategori sangat setuju menurut respon peserta didik. Kata kunci: modul instalasi sound system, kelayakan modul

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 04 Aug 2016 04:17
Last Modified: 30 Jan 2019 10:13
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/38725

Actions (login required)

View Item View Item