PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PERMULAAN MENGGUNAKAN BUKU HARIAN SISWA KELAS I A SD N PLEBENGAN SIDOMULYO BANTUL

Wahni, Hidayah (2016) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PERMULAAN MENGGUNAKAN BUKU HARIAN SISWA KELAS I A SD N PLEBENGAN SIDOMULYO BANTUL. S1 thesis, PGSD.

[img]
Preview
Text
Wahni Hidayah.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis permulaan menggunakan Buku Harian pada siswa kelas I A SD Negeri Plebengan Sidomulyo Kabupaten Bantul. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Kolaboratif. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas I A SD Negeri Plebengan yang berjumlah 34 siswa. Objek penelitian ini adalah peningkatan keterampilan menulis permulaan siswa kelas I A. Penelitian ini menggunakan desain penelitian Kemmis dan Mc.Taggart. Metode pengumpulan data menggunakan Observasi, Tes (unjuk kerja), dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis data kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan keterampilan menulis permulaan menggunakan Buku Harian siswa kelas I A SD Negeri Plebengan dilakukan dengan langkah; 1) Siswa mengisi lembar Buku Harian, 2) Siswa membacakan dan memperlihatkan hasil Buku Harian, 3) Guru melaksanakan pembelajaran menulis permulaan berdasarkan hasil Buku Harian siswa, dan 4) Siswa berlatih menulis permulaan di buku masing-masing. Keterampilan menulis permulaan dapat ditingkatkan dengan Buku Harian. Hal ini dibuktikan dengan perbandingan persentase ketuntasan siswa pada Prasiklus, Siklus I, dan Siklus II. Persentase ketuntasan siswa pada Prasiklus sebesar 35,3% (12 siswa) dengan kriteria kurang meningkat pada Siklus I sebesar 58,8% (20 siswa) dengan kriteria cukup. Pada pelaksanaan Siklus II persentase ketuntasan siswa meningkat sebesar 70,9% (24 siswa) dengan kriteria baik. Kata kunci: keterampilan menulis permulaan, Buku Harian, siswa SD

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 04 Aug 2016 03:30
Last Modified: 30 Jan 2019 10:12
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/38695

Actions (login required)

View Item View Item