LAPORAN PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI DELEGAN 2 PRAMBANAN

M. MAHATMANSYAH DWI HANDIKA, M. MAHATMANSYAH DWI HANDIKA (2014) LAPORAN PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI DELEGAN 2 PRAMBANAN. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
MUHAMMAD MAHATMANSYAH DWI HANDHIKA (11604221043).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Praktek Pengalaman Lapangan dilaksanakan dari tanggal 2 Juli 2014 sampai dengan tanggal 17 September 2014. Mengenai pelaksanaan PPL dalam bidang sekolah maka untuk mahasiswa untuk bidang studi PGSD Penjas melaksanakan PPL di SD yang sesuai bidangnya. Sesuai dengan halaman judul, bahwa laporan Praktek Pengalaman Lapangan dilaksanakan di SD Negeri Delegan 2. Sekolah ini memiliki letak yang srategis dan memiliki potensi tersendiri. Potensi yang dimiliki salah satunya adalah siswa-siswi yang begitu bersemangat dalam mengikuti pembelajaran. Maka tugas mahasiswa PGSD Penjas di sini adalah menggali potensi tersebut dan mempraktikkan ilmu yang telah diterimanya dikampus. Ilmu yang telah dipraktikan mahasiswa PGSD Penjas adalah kegiatan mengajar yang juga disebut praktik pengajaran lapangan (PPL). Tujuan utama dari pelaksanaan PPL adalah 1. Menyiapkan dan menghasilkan calon guru penjas sekolah dasar yang memiliki nilai, sikap, kepribadian, pengetahuan dan keterampilan professional, 2. Mengintegrasikan dan mengimplementasikan ilmu yang telah dikuasai kedalam praktik keguruan, latihan untuk memasuki kehidupan nyata bagi para calon pendidik yang pada hakikatnya sekolah merupakan dunai nyata setekah lulus perguruan tinggi. Hasil pelaksanaan PPL yang kami lakukan pada umumnya semua program yang direncanakan berjalan dengan baik, lancar dan menerapkan semua kompetensi yang dibutuhkan sebagai calon guru pendidikan jasmani yang professional, serta mempunyai kesadaran tugas dan tanggung jawabnya sebagai tenaga pendidik yang mengabdikan diri untuk Negeri ini.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 03 Aug 2016 06:35
Last Modified: 01 Oct 2019 12:02
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/38535

Actions (login required)

View Item View Item