LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. RW. Monginsidi Telp. (0274) 513503 Fax: (0274) 513503 Yogyakarta

Prawidya Destianto, Prawidya Destianto (2014) LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. RW. Monginsidi Telp. (0274) 513503 Fax: (0274) 513503 Yogyakarta. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
PTElektronika_11502244007_PrawidyaD.pdf

Download (14MB) | Preview

Abstract

Kegiatan PPL Universitas Negeri Yogyakarta merupakan salah satu wahana pembentukan calon guru atau tenaga kependidikan yang profesional. Untuk itu, kegiatan tersebut tentu saja bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada peserta PPL untuk mempraktikan teori-teori yang telah diperoleh selama di kampus dan memberikan pengalaman kepada peserta PPL dalam pembelajaran dan manajerial di sekolah dalam rangka melatih dan mengembangkan kompetensi keguruan atau kependidikan. Sebelum kegiatan PPL berlangsung, diawali dengan melakukan analisis situasi. Analisis situasi ini berupa observasi yang ditujukan untuk memperoleh data terkait potensi pembelajaran serta permasalahan yang ada, supaya praktikan dapat mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin dalam menyusun rancangan program PPL. Setelah melaksanakan observasi barulah praktikan dapat menyususn Perumusan Program dan Rancangan Kegiatan PPL yang meliputi pra-PPL dan PPL. Kegiatan PPL di SMK Negeri 3 Yogyakarta dilaksanakan terhitung mulai tanggal 1 Juli 2014 hingga 17 Oktober 2014. Kegiatan PPL ini meliputi persiapan, pelaksanaan, dan analisis hasil. Uraian tentang hasil pelaksanaan program individu dijabarkan mulai dari pendaftaran dan pengelompokan, observasi sekolah, pengajaran mikro, pembekalan PPL, pembuatan administrasi guru, serta bimbingan dengan DPL PPL dan Guru Pembimbing. Pelaksanaannya dimulai dari praktik mengajar, pemilihan metode dan media pembelajaran hingga evaluasi pembelajaran. Pada analisis hasil pelaksanaan dan refleksi dibahas analisis persiapan yang berupa administrasi, media, materi kemudian dilajutkanpraktik mengajar. Dengan berbagai kegitan PPL yang dilakukan pada paket keahlian Teknik Komputer dan Jaringan di SMK Negeri 3 Yogyakarta, praktikan mendapatkan banyak pengalaman dalam mengajar.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: PPL; Observasi; SMK Negeri 3 Yogyakarta;
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 01 Aug 2016 02:54
Last Modified: 01 Oct 2019 12:03
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/38069

Actions (login required)

View Item View Item