PENDIDIKAN KARAKTER DEMOKRATIS DI KELAS IVA SD NEGERI I JAMPIROSO TEMANGGUNG

Ayun, Afa Fachrunta (2016) PENDIDIKAN KARAKTER DEMOKRATIS DI KELAS IVA SD NEGERI I JAMPIROSO TEMANGGUNG. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Afa Fachrunta Ayun.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan pelaksanaan pendidikan karakter demokratis di kelas IV A Sekolah Dasar Negeri I Jampiroso Temanggung. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitiannya adalah guru kelas IV A dan siswa kelas IV A SD Negeri I Jampiroso Temanggung. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan langkahlangkah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data menggunakan cross check, triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan pendidikan karakter demokratis di kelas IV A SD Negeri I Jampiroso dilakukan melalui (1) program pengembangan diri meliputi kegiatan rutin berupa siswa bergiliran memimpin berbaris di depan kelas sebelum masuk kelas, memimpin berdoa sebelum dan sesudah pembelajaran dan membaca surat pendek, setiap hari siswa berdiskusi, presentasi dan tanya jawab; kegiatan spontan dengan memberikan peringatan, dan himbauan jika perilaku siswa kurang baik; keteladanan guru dengan bersikap demokratis; pengkondisian berupa pembentukan kelompok serta posisi duduk dibuat perkelompok (2)pembelajaran meliputi guru mencantumkan nilai karakter demokratis dalam silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yaitu disiplin dan percaya diri, menggunakan metodologi yang memungkinkan siswa menginternalisasi nilai karakter demokratis berupa diskusi, ceramah, tanya jawab, karya wisata, penugasan dan permainan; siswa diberi kesempatan menyajikan hasil pekerjaannya dengan presentasi dan evaluasi dilakukan dua arah; (3) budaya kelas dengan menciptakan iklim kelas yang mencerminkan karakter demokratis dengan membiasakan siswa bermusyawarah, mengangkat tangan sebelum berpendapat dan melatih siswa berdiskusi; (4) kendala yang dialami adalah kondisi kelas kurang kondusif karena siswa terlalu banyak, serta ruang kelas kurang begitu luas sehingga terkadang siswa ramai.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 28 Jul 2016 03:36
Last Modified: 30 Jan 2019 10:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/37870

Actions (login required)

View Item View Item