PEMANFAATAN BAHAN PANGAN LOKAL UNTUK MENUNJANG PENGEMBANGAN RAGAM MAKANAN TAMBAHAN ANAK SEKOLAH (PMT-AS) DI KECAMATAN TURI KABUPATEN SLEMAN

Sutriyati Purwanti, M.Pd. PEMANFAATAN BAHAN PANGAN LOKAL UNTUK MENUNJANG PENGEMBANGAN RAGAM MAKANAN TAMBAHAN ANAK SEKOLAH (PMT-AS) DI KECAMATAN TURI KABUPATEN SLEMAN. INOTEK.

[img] Text
ARTIKEL_PMTAS.doc

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan penggunaan bahan pangan lokal dalam menunjang pengembangan ragam makanan tambahan anak sekolah, dengan cara : 1) meningkatkan keterampilan membuat variasi makanan kudapan menggunakan bahan pangan lokal, 2) sosialisasi kepada anak SD tentang bahan pangan dan makanan yang berasal dari sumberdaya lokal dan 3) meningkatkan kualitas makanan kudapan ditinjau dari segi penampilan, hygiene dan kandungan gizi di dalamnya. Metode kegiatan pelatihan meliputi ceramah, tanya jawab, demonstrasi dan praktik. Sasaran kegiatan pelatihan adalah pengelola program PMT-AS di Kecamatan Turi yang tersebar di empat kalurahan, yaitu kalurahan Wonokerto, Donokerto, Bangunkerto dan Girikerto sebanyak 15 orang. Kegiatan ini juga melibatkan kepala sekolah dari masing-masing SD yang diharapkan nantinya dapat secara intensif mengawasi keberlanjutan program. Pelatihan dilaksanakan di kanto Dinas Pendidikan kecamatan Turi. Bahan untuk pelatihan beserta segala perlengkapannya disediakan oleh tim pelaksana. Para peserta selain mendapatkan materi secara teori juga membuat/mempraktekkan berbagai macam kudapan/makanan kecil yang berasal dari bahan pangan lokal, serta latihan menghitung kandungan gizinya. Evaluasi dilakukan selama proses berlangsung baik pada materi teori maupun praktik dan untuk mengetahui kemanfaatan kegiatan pelatihan yang dilakukan, kepada peserta diberikan lembar evaluasi. Hasilnya menunjukkan bahwa 60% peserta menyatakan kegiatan pelatihan sangat bermanfaat dan 40 % menyatakan bermanfaat. Kegiatan ini dirasakan bermanfaat karena dengan pelatihan ini peserta dapat memiliki pemahaman tentang makanan tambahan bagi anak sekolah, membuat berbagai variasi kudapan dari bahan pangan lokal baik dari segi penampilan, kemasan, hygiene maupun kandungan gizinya serta meningkatkan sosialisasi makanan bersumber pangan lokal pada anak-anak SD. Dengan demikian diharapkan program PMT-AS dapat berjalan sesuai dengan tujuan yaitu memberikan kontribusi dalam peningkatan prestasi belajar, khususnya dalam memenuhi kebutuhan energi minimal untuk melakukan aktivitas di sekolah.

Item Type: Article
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Date Deposited: 09 Aug 2012 07:01
Last Modified: 02 Oct 2019 02:06
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/3770

Actions (login required)

View Item View Item