Nurul Sholikhah, Nurul Sholikhah (2014) LAPORAN KEGIATAN PPL PEMETAAN PEROLEHAN PRESTASI SEKOLAH DALAM AJANG OLIMPIADE SAINS NASIONAL (OSN) SMP KOTA YOGYAKARTA. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
NURUL SOLIKHAH.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Olimpiade Sains Nasional merupakan salah satu wahana bagi peserta didik guna menumbuh kembangkan semangat kompetisi akademik untuk mendorong keberanian bersaing secara sehat sekaligus meningkatkan kemampuan dalam bidang IPA (Biologi, Fisika) Matematika, dan IPS serta dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan. Olimpiade Sains Nasional (OSN) ini diselenggarakan rutin setiap satu tahun sekali. Lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) biasanya diadakan pada juli. Sebelum dilakukan lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) akan diadakn pemberitahuan ke sekolah dalam hal ini khususnya SMP. Dalam proposal ini yang yang pertama dilakukan sebelum melakukan pemetaan yaitu mendata sekolah mana saja yang mendapat prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP Kota Yogyakarta pada tahun 2012-2014. Selanjutnya akan dilakukan pemetaan sekolah mana yang mempunyai perolehan prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP Kota Yogyakarta tahun 2012-2014. Selanjutnya yang dilakukan komparasi perolehan prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP Kota Yogyakarta tahun 2012 dan 2013 serta perolehan Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP Kota Yogyakarta 2013 dan 2014 . Selain itu juga dibuat bagan untuk melihat SMP mana yang mengalami peningkatan maupun penurunan prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP Kota Yogyakarta. Selain itu sekolah mana SMP mana saja yang selalu memperoleh prestasi. Dalam perolehan prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP, ada SMP yang mengalami kenaikan namun juga ada yang mengalami penurunan dalam perolehan prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP. Namun dalam perolehan prestasi Olimpiade Sains Nasional (OSN) seperti SMPN 5 Yogyakarta dan SMP N 8 Yogyakarta yang selalu memperoleh prestasi hal itu karena adanya program khusus untuk membina peserta didik yang berpotensi Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMP.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 22 Jul 2016 04:28 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 12:03 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/37104 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |