PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN WAYANG KARTUN SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JAWA KRAMA PADA SISWA KELAS IV SD N SENDOWO III, PENGKOL, NGLIPAR, GUNUNGKIDUL

Nurcahyanto, Eko (2016) PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN WAYANG KARTUN SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA BAHASA JAWA KRAMA PADA SISWA KELAS IV SD N SENDOWO III, PENGKOL, NGLIPAR, GUNUNGKIDUL. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Eko Nurcahyanto.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Jawa krama pada siswa kelas IV SD N Sendowo III, Pengkol, Nglipar, Gunungkidul. Keterampilan berbicara diamati melalui 4 aspek yaitu tingkat tutur, relevansi isi, organisasi yang sistematis, dan penggunaan bahasa yang baik dan benar. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas menggunakan model Kemmis dan Mc Taggart. Subjek penelitian adalah 10 siswa kelas IV SD N Sendowo III, Pengkol, Nglipar, Gunungkidul. Objek penelitian adalah keterampilan berbicara bahasa Jawa krama. Metode pengumpulan data menggunakan tes, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi, pedoman wawancara, dan rubrik penilaian keterampilan berbicara bahasa Jawa krama. Teknik analisis data menggunakan teknik deskriptif kuantitatif dengan mencari nilai rata-rata atau mean. Indikator keberhasilan penelitian ini adalah 75% siswa memperoleh nilai ≥75. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan media pembelajaran wayang kartun dapat meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Jawa krama pada siswa kelas IV SD N Sendowo III, Pengkol, Nglipar, Gunungkidul. Peningkatan keterampilan berbicara dari pratindakan sebesar 53,12 meningkat menjadi 55 pada siklus I. Hasil siklus II mengalami peningkatan menjadi 83,12. Kata kunci: wayang kartun, keterampilan berbicara bahasa Jawa krama

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa Jawa
Pendidikan > Media Pendidikan
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 30 Jun 2016 02:06
Last Modified: 30 Jan 2019 09:47
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/35632

Actions (login required)

View Item View Item