LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI SMK NASIONAL BERBAH

Ranu Iskandar, Ranu Iskandar (2015) LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI SMK NASIONAL BERBAH. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
8. 12504241042_Ranu Iskandar.pdf

Download (32MB) | Preview

Abstract

Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan perpaduan kegiatan yang bertujuan mengembangkan potensi mahasiswa sebagai calon pendidik dan tenaga kependidikan. Penempatan mahasiswa di lokasi PPL diharapkan mampu memotivasi mahasiswa dan sekolah dalam usaha mengembangkan segala potensi yang dimilikinya dan mengenal situasi ketika nantinya mahasiswa terjun dalam dunia kerja yang nyata. Kegiatan PPL dilaksanakan tanggal 10 Agustus 2015 sampai dengan 12 September 2015. Diawali dengan observasi dan identifikasi segala permasalahan serta kendala yang dimiliki kelas dam sekolah.. PPL dilakukan selama 5 minggu. Mahasiwa mengampu mata pelajaran Sistem Starter dan Pengisian untuk kelas XI TKRB dan Sistem Hidrolik untuk kelas X TSM . Sebelum mengajar mahasiswa perlu melakukan persiapan, yaitu : pembuatan silabus, RPP, media pembelajaran. mahasiswa mengajar teori selama 4 x 45menit per pertemuan. Selama proses pembelajaran mahasiswa tidak hanya mengajar tetapi juga melakukan penilaian sikap, pengetahuan, dan keterampilan peserta didik secara objektif. Jumlah pertemuan selama PPL, yaitu: 4 kali pertemuan untuk kelas XI TKRB dan 3 kali pertemuan untuk kelas X TSM. Kendala tersulit yang dihadapi mahasiawa adalah penguasan kelas. Akan tetapi kendala ini dapat di atasi salah satunya jika mahasiswa mengucapkan “silent please” kemudian siswa menjawab “sssttt”. Terlaksananya kegiatan PPL ini tentunya banyak memberi pengalaman kepada mahasiswa, sehingga mahasiswa diharapkan dapat memetik hikmah dan menambah wawasan akan dunia kerja yang akan ditempuh. Dengan hal tersebut tentunya mahasiswa akan lebih tangguh dan mampu bersaing dalam menghadapi ASEAN Community 2015.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Praktik Pengalaman Lapangan, SMK Nasional Berbah, Sistem Hidrolik,, Sistem Starter dan Pengsisan.
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 23 Jun 2016 05:45
Last Modified: 01 Oct 2019 11:51
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/35247

Actions (login required)

View Item View Item