LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Lokasi : SMK NEGERI 2 WONOSARI

Dwi Rohadianto, Dwi Rohadianto (2015) LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Lokasi : SMK NEGERI 2 WONOSARI. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
2. Laporan PPL_Dwi-Rohadianto_11505241032_Teknik-Sipil.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) yang dilaksanakan secara terpadu mulai dari tanggal 10 Agustus 2015 sampai dengan tanggal 12 September 2015 yang memiliki tujuan guna memperoleh pengalaman sewaktu berada di lapangan tempat praktik sebenarnya. Dengan adanya praktik tersebut, maka mahasiswa dapat menerapkan ilmu yang diperoleh dari pembekalan teori dari bangku perkuliahan sehingga dapat dimanfaatkan dan digunakan sebagai bahan atau bekal dalam melaksanakan praktik di lapangan. PPL ini merupakan mata kuliah yang wajib diikuti oleh semua mahasiswa khususnya praktikan yang mengambil program kependidikan. Oleh karena itu program PPL dilaksanakan di dalam lingkungan sekolah dan lembaga-lembaga pendidikan serta lingkungan yang berada di sekitarnya. Program kegiatan PPL ini memiliki sasaran yaitu masyarakat yang pada lingkup dunia kependidikan yang berada di sekolahsekolah atau lembaga-lembaga pendidikan lainnya. Praktikan pada kegiatan PPL Terpadu ini mendapatkan tempat di SMK Negeri 2 Wonosari. Kegiatan PPL ini memiliki tujuan untuk pelaksanaan program individu serta guna mendapatkan suatu pengalaman mengenai proses pembelajaran dan metode pembelajaran, serta proses kegiatan yang berkaitan erat dalam dunia kependidikan guna dijadikan sebagai suatu bekal untuk menjadi seorang calon tenaga kependidikan atau guru yang dapat memiliki nilai, sikap, pengetahuan, keterampilan, dan keprofesionalan yang cukup tinggi. Sebelum pelaksanaan program kegiatan PPL dilakukan persiapan terlebih dahulu dengan praktik pembelajaran “Micro Teaching” di bangku perkuliahan. Sedangkan sebelum pelaksanaan program PPL terlebih dahulu diadakan kegiatan observasi ke lapangan yaitu sekolah atau lembaga-lembaga kependidikan yang bersangkutan. Hasil Observasi tersebut kemudian dijadikan sebagai pedoman dalam pembuatan program kerja.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 09 Jun 2016 02:37
Last Modified: 01 Oct 2019 11:47
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/34200

Actions (login required)

View Item View Item