PENGEMBANGAN LKS INQUIRY ACTIVITY BERBASIS MODEL PEMBELAJARAN CURIOUS NOTE PROGRAM (CNP) GUNA PENCAPAIAN KETERAMPILAN PROSES DAN PENINGKATAN PENGUASAAN MATERI POKOK SUHU DAN KALOR

Farumananda, Fatimah Primadian (2016) PENGEMBANGAN LKS INQUIRY ACTIVITY BERBASIS MODEL PEMBELAJARAN CURIOUS NOTE PROGRAM (CNP) GUNA PENCAPAIAN KETERAMPILAN PROSES DAN PENINGKATAN PENGUASAAN MATERI POKOK SUHU DAN KALOR. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
1. Abstrak.pdf

Download (11kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. BAB I.pdf

Download (164kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. BAB II.pdf

Download (812kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. BAB V.pdf

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. Daftar Pustaka.pdf

Download (310kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menghasilkan produk LKS Inquiry Activity berbasis model pembelajaran Curious Note Program (CNP) layak digunakan untuk pembelajaran materi pokok Suhu dan Kalor guna pencapaian keterampilan proses dan peningkatan penguasaan materi pada siswa SMA, (2) Mengetahui kriteria ketercapaian keterampilan proses siswa dalam menemukan masalah, merancang eksperimen, memperoleh pengetahuan sains dan melaksanakan eksperimen dalam mengerjakan LKS Inquiry Activity berbasis model pembelajaran Curious Note Program (CNP) pada materi pokok Suhu dan Kalor, dan (3) Mengetahui besar peningkatan penguasaan materi Suhu dan Kalor siswa SMA yang menggunakan LKS Inquiry Activity. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (R&D) dengan model 4-D menurut Thiagarajan dan Semmel (1974:5). Tahap define merupakan tahap awal untuk mendefinisikan permasalahan. Tahap design dilakukan dengan mengembangkan rancangan awal Silabus, RPP, dan LKS Inquiry Activity dan instrumen penelitian. Tahap develope dilakukan untuk menghasilkan Silabus, RPP, dan LKS Inquiry Activity yang layak serta untuk mengetahui kriteria pencapaian keterampilan proses dan pemahaman konsep siswa. Kelayakan LKS Inquiry Activity dilihat dari skor skala 5 dari hasil validasi validator, reliabilitas Alfa Cronbach hasil pekerjaan siswa terhadap LKS Inquiry Activity, dan hasil respon siswa menggunakan skor skala lima. Tingkat keterampilan proses dilihat dari pekerjaan siswa pada LKS Inquiry Activity, sedangkan pemahaman konsep siswa dilihat dari skor posttest siswa. Produk Silabus, RPP, dan LKS yang dikembangkan diujicoba di SMA Negeri 7 Yogyakarta dengan 1 kelas (16 siswa) untuk uji coba terbatas dan 1 kelas (32 siswa) untuk uji coba lapangan. Tahap disseminate dilakukan untuk penyebaran LKS Inquiry Activity dalam skala yang lebih luas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) LKS Inquiry Activity layak digunakan untuk pencapaian keterampilan proses pembelajran fisika dan memperoleh kategori sangat baik dilihat dari hasil penilaian validator sebesar 4,34, Reliabilitas Alpha Cronbach dengan rata-rata 0,904 (sangat tinggi), dan hasil respon siswa 3,75 (baik), (2) Tingkat ketercapaian keterampilan proses siswa memiliki rata-rata 3,87 (baik) dengan rincian rata-rata nilai keterampilan proses dalam menemukan masalah 4,18 (baik), merancang eksperimen 3,91 (baik), memperoleh pengetahuan sains 3,62 (baik) dan melaksanakan eksperimen 4,41 (sangat baik), dan (3) Besar peningkatan penguasaan materi Suhu dan Kalor siswa SMA yang menggunakan LKS Inquiry Activity ditinjau dari hasil pretest dan posttest memiliki rata-rata pretest dalam penilaian skala 5 sebesar 3,96 (baik) dan rata-rata posttest sebesar 4,53 (sangat baik). Kata Kunci: Curious Note Program, LKS, Inquiry Activity, Keterampilan Porses, Suhu dan Kalor.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Fisika > Pendidikan Fisika
Depositing User: Admin Fisika FMIPA
Date Deposited: 07 Jun 2016 02:00
Last Modified: 01 Feb 2019 02:50
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/33966

Actions (login required)

View Item View Item