LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

NUR ARIFAH MARGIYANTI, NUR ARIFAH MARGIYANTI (2015) LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL). Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
LAPORAN PPL-NUR ARIFAH MARGIYANTI-12402241037-P.ADP-FE-UNY.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan mata kuliah yang wajib ditempuh dalam setiap jenjang S1 kependidikan. PPL adalah tempat untuk menerapkan ilmu yang telah dipelajari pada mata kuliah Micro Teaching. Program ini diharapkan mampu memberikan pengalaman belajar bagi mahasiswa, terutama dalam hal pengalaman mengajar, memperluas wawasan, melatih, dan mengembangkan kompetensi yang diperlukan dalam bidangnya, meningkatkan keterampilan, kemandirian, tanggung jawab, dan kemampuan dalam memecahkan masalah. Pelaksanaan PPL UNY dilakukan pada Semester Khusus Tahun 2014 yang berlokasi di SMK Negeri 1 Klaten. PPL di SMK Negeri 1 Klaten dilaksanakan pada tanggal 10 Agustus sampai 12 September 2015 yang diawali dengan sosialisasi dan koordinasi, observasi ke lapangan, serta identifikasi dan inventarisasi permasalahan. Kegiatan PPL di SMK Negeri 1 Klaten diikuti oleh 26 (dua puluh enam) mahasiswa yang berasal dari Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran, Pendidikan Akuntansi, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Teknik Informatika, Pendidikan Jasmani Keolahragaan dan Rekreasi, Pendidikan Bahasa Jawa, dan Pendidikan Bahasa Inggris. Selama PPL program yang dilaksanakan antara lain: Observasi; Administrasi Guru (Pembuatan Program Tahunan, Program Semesteran, Agenda Mengajar, Pemetaan Materi, Jadwal Pelajaran, Evaluasi, Pembuatan Soal, dan Analisis Butir Soal); pembuatan RPP, media, dan materi; praktik mengajar baik Team Teaching maupun Mandiri; konsultasi. Kegiatan PPL diisi dengan praktikan melakukan praktik mengajar mandiri dan terbimbing di dua kelas, yaitu XI AP1 dan XI AP2. Dari keseluruhan praktik mengajar, praktikan melakukan praktik mengajar sebanyak 10 (sepuluh) kali. Secara umum, rancangan pembelajaran, media dan metode pembelajaran yang telah direncanakan dapat berjalan dengan baik dan lancar. Praktikan telah berusaha untuk menekan semua hambatan yang terjadi selama melaksanakan PPL, sehingga PPL tersebut akhirnya berhasil dilaksanakan. Munculnya hambatan selama pelaksanakan kegiatan merupakan hal yang wajar. Praktikan berharap, semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang terkait.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: PPL, UNY, 2015, SMK Negeri 1 Klaten, Kelas XI, Pembelajaran, Administrasi Perkantoran, Administrasi Humas dan Keprotokolan,.
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 01 Jun 2016 08:00
Last Modified: 01 Oct 2019 11:50
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/33629

Actions (login required)

View Item View Item