Peningkatan Motivasi dan Pemahaman Siswa dalam Pembelajaran Menerapkan Dasar-dasar Teknik Digital Melalui Media Simulasi Electronic Workbench di SMKN 5 Banjarmasin

Mariyati, Dwi (2012) Peningkatan Motivasi dan Pemahaman Siswa dalam Pembelajaran Menerapkan Dasar-dasar Teknik Digital Melalui Media Simulasi Electronic Workbench di SMKN 5 Banjarmasin. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-dwi-mariyati-10702259018.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap terjadinya peningkatan motivasi dan pemahaman siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) kelas X dalam pembelajaran Menerapkan Dasar-dasar Teknik Digital (MDTD) melalui media simulasi Electronic Workbench (EWB). Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan melalui empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Penelitian dilakukan di SMKN 5 Banjarmasin dengan subjek penelitian adalah siswa kelas X Teknik Audio Video. Penelitian melibatkan dua orang kolaborator untuk membantu dan mendampingi peneliti memonitor dampak dari tindakan yang diberikan terhadap motivasi dan pemahaman siswa. Perubahan dari tindakan yang diberikan diperoleh dari hasil pengamatan kolaborator. Pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan tes pemahaman. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut : (a) penggunaan media simulasi EWB dapat meningkatkan motivasi siswa mengikuti kegiatan pembelajaran terutama dalam hal perhatian siswa terhadap materi pelajaran yang disampaikan dan keaktifan siswa dalam kegiatan pembelajaran, (b) penggunaan media simulasi EWB dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran yang disampaikan, dan (c) peningkatan pemahaman yang paling signifikan setelah guru menggunakan media simulasi EWB terjadi pada siswa dengan kemampuan rendah.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: motivasi, pemahaman, media simulasi EWB, tindakan kelas
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 27 May 2016 09:32
Last Modified: 22 Sep 2022 07:45
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/33462

Actions (login required)

View Item View Item