Dinamika Keluarga Muda (Studi di Kalangan Mahasiswa Muslim Universitas Negeri Yogyakarta Yang Sudah Menikah)

AGUSTIN, RAHMA DEWI (2016) Dinamika Keluarga Muda (Studi di Kalangan Mahasiswa Muslim Universitas Negeri Yogyakarta Yang Sudah Menikah). S1 thesis, FIS.

[img] Other (Skripsi Digital)
Skripsi Full 12413244006.swf - Published Version

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dinamika keluarga muda yang dibangun oleh mahasiswa muslim di Universitas Negeri Yogyakarta yang memutuskan untuk menikah muda, meliputi faktor-faktor pendorong mereka menikah di usia muda, dinamika yang terjadi di keluarga muda yang mereka bangun terkait dengan cara mereka melakukan perannya sebagai suami atau istri dan orangtua, dan sebagai seorang mahasiswa, serta solusi yang diambil dalam menghadapi berbagai dinamika tersebut. Kajian tentang dinamika keluarga muda pada mahasiswa muslim Universitas Negeri Yogyakarta yang sudah menikah ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Informan penelitian dipilih menggunakan teknik purposive sampling berdasarkan beberapa kreteria, yaitu merupakan mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta yang berstatus sudah menikah, beragama Islam dan masih terdaftar sebagai mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta ketika penelitian berlangsung. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Proses analisis data penelitian ini menggunakan analisis model interaktif Miles dan Huberman, mulai dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, hingga proses penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan ada dua faktor yang mendorong mahasiswa muslim Universitas Negeri Yogyakarta menikah di usia muda, yaitu faktor internal yang dan faktor eksternal. Selanjutnya, dinamika yang dihadapi oleh mahasiswa muslim Universitas Negeri Yogyakarta yang menikah di usia muda dapat dibagi menjadi dua yaitu dinamika yang membantu yang sifatnya positif dan dinamika yang tidak membantu yang sifatnya negatif. Jika dibandingkan dinamika yang dihadapi oleh mahasiswa muslim Universitas Negeri Yogyakarta lebih banyak ditemukan dinamika yang bersifat negatif disebabkan karena belum siapnya mereka dalam memenuhi fungsi-fungsi keluarga yang ditekankan pada fungsi ekonomi dan fungsi sosialisasi sehingga fungsi tersebut dibebankan kepada orangtua mereka. Dari berbagai dinamika yang dihadapi oleh mahasiswa muslim Universitas Negeri Yogyakarta, ditemukan tiga solusi yang dapat diambil agar tercapainya kembali keseimbangan sehingga keluarga yang mereka bangun tetap berjalan, yaitu dengan: (1) saling menghargai dan mengalah, (2) menentukan prioritas, dan (3) beradaptasi dengan pasangan, keluarga, serta lingkungan sosial dimana mereka tinggal. Kata Kunci: Dinamika, Keluarga Muda, Mahasiswa

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Sosiologi Antropologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Sosiologi
Depositing User: Admin Pendidikan Sosiologi FIS
Date Deposited: 24 May 2016 00:14
Last Modified: 30 Jan 2019 09:15
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/33157

Actions (login required)

View Item View Item