KREATIVITAS GURU KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK PEMANFAATAN TENAGA LISTRIK DALAM MENGATASI KETERBATASAN SARANA DAN PRASARANA DI SMK TAMTAMA KROYA

Ginanjar, Apriastopo (2016) KREATIVITAS GURU KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK PEMANFAATAN TENAGA LISTRIK DALAM MENGATASI KETERBATASAN SARANA DAN PRASARANA DI SMK TAMTAMA KROYA. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Ginanjar Apriastono 10518241035.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

KREATIVITAS GURU KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK PEMANFAATAN TENAGA LISTRIK DALAM MENGATASI KETERBATASAN SARANA DAN PRASARANA DI SMK TAMTAMA KROYA Oleh : Ginanjar Apriastopo NIM 10518241035 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kreativitas guru dalam mengatasi keterbatasan sarana dan prasarana kompetensi keahlian teknik pemanfaatan tenaga listrik, berdasarkan faktor kemampuan melihat masalah, faktor kemampuan menciptakan ide sebagai pemecahan masalah dan faktor kemampuan menciptakan gagasan berbeda untuk meninjau masalah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Subyek penelitian ini adalah guru kompetensi keahlian teknik pemanfaatan tenaga listrik yang mengajar di SMK Tamtama Kroya yang berjumlah enam orang guru. Pengambilan data yang dilakukan dengan teknik pengamatan langsung dengan instrumen menggunakan lembar observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kreativitas guru kompetensi keahlian teknik pemanfaatan tenaga listrik dalam mengatasi keterbatasan sarana dan prasarana di SMK Tamtama Kroya tergolong cukup dengan persentase 57%. Kreativitas guru dilakukan dengan memodifikasi beberapa alat serta memperbaiki kerusakan yang ada. Berdasarkan faktor kemampuan melihat masalah didapat tingkat kreativitas guru tergolong kurang dengan persentase 48,6% yang ditunjukan adanya kreativitas guru dalam melihat masalah keterbatasan, berdasarkan faktor kemampuan menciptakan ide-ide didapat tingkat kreativitas guru tergolong cukup dengan persentase 70,2% yang ditunjukan adanya kreativitas guru dalam memodifikasi alat dalam mengatasi keterbatasan, berdasarkan faktor menciptakan gagasan berbeda didapat tingkat kreativitas guru tergolong kurang dengan persentase 52,2% yang ditunjukan adanya kreativitas guru dalam memberi arahan-arahan kepada siswa dalam mengatasi keterbatasan. Kata kunci: kreativitas,deskriptif kuantitatif, keterbatasan, guru, tingkat kreativita

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Mekatronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mekatronika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 18 May 2016 02:24
Last Modified: 30 Jan 2019 07:55
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/32790

Actions (login required)

View Item View Item