EFEKTIVITAS MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) SEBAGAI METODE PEMBELAJARAN ALTERNATIF MATA PELAJARAN TEORI KEJURUAN KELAS XI SMK YPKK 1 SLEMAN

Rahmi, Diana Puspitaningtyas (2016) EFEKTIVITAS MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) SEBAGAI METODE PEMBELAJARAN ALTERNATIF MATA PELAJARAN TEORI KEJURUAN KELAS XI SMK YPKK 1 SLEMAN. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Rahmi Diana Puspitaningtyas- 07520241044.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

EFEKTIVITAS MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISIONS (STAD) SEBAGAI METODE PEMBELAJARAN ALTERNATIF MATA PELAJARAN TEORI KEJURUAN KELAS XI SMK YPKK 1 SLEMAN Oleh : Rahmi Diana Puspitaningtyas NIM. 07520241044 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui perbedaan prestasi siswa SMK YPKK 1 Sleman yang diajarkan tanpa menggunakan metode pembelajaran Student Team Achievement Divisions (STAD) dengan yang menggunakan Student Team Achievement Divisions (STAD) pada mata pelajaran Teori Kejuruan; dan (2) mengetahui efektivitas metode pembelajaran Student Team Achievement Divisions (STAD) terhadap prestasi siswa pada mata pelajaran Teori Kejuruan di SMK YPKK 1 Sleman. Penelitian ini dilakukan pada kelas XI RPL di SMK YPKK 1 Sleman yaitu kelas XI RPL 1 (kelompok eksperimen) dan XI RPL 2 (kelompok kontrol). Kelompok Kontrol dengan jumlah siswa 34 orang diberikan perlakuan berupa pembelajaran tanpa menggunakan metode pembelajaran model Student Team Achievement Divisions (STAD), sedangkan pada kelompok eksperimen dengan jumlah siswa 30 orang diberikan perlakuan berupa pembelajaran menggunakan metode pembelajaran model Student Team Achievement Divisions (STAD). Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimen. Desain quasi yang dipilih adalah nonequivalent control group design. Uji validitas butir soal menggunakan software ITEMAN. Uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach. Teknik analisis data menggunakan rumus statistik parametris. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada perbedaan hasil belajar siswa mata diklat Web Desain yang pembelajarannya menggunakan media pembelajaran metode pembelajaran model Student Team Achievement Divisions (STAD) dengan yang pembelajarannya tanpa menggunakan metode pembelajaran model Student Team Achievement Divisions (STAD). Hal ini ditunjukkan dengan hasil uji t dari nilai rata-rata hasil belajar diperoleh thitung > ttabel (5,026 > 1,999), serta nilai signifikansi (P) adalah 0,000 < ⍺ (0,05), dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima; dan (2) metode pembelajaran cooperative model Student Team Achievement Divisions (STAD) efektif digunakan sebagai media pembelajaran pada mata diklat Teori Kejuruan Kelas XI RPL di SMK YPKK 1 Sleman. Hal ini ditunjukkan dengan indeks normalized gain sebesar 0,36 dengan kriteria sedang. Kata kunci : metode pembelajaran model Student Team Achievement Divisions (STAD), efektivitas.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknologi Informasi
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 16 May 2016 03:46
Last Modified: 30 Jan 2019 07:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/32695

Actions (login required)

View Item View Item