Nastiti, Dian (2016) EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE QUESTION STUDENT HAVE TERHADAP AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN. S1 thesis, FIS.
Other (Skripsi Digital)
SKRIPSI FULL 12401241025.swf - Published Version Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) efektivitas metode pembelajaran Question Student Have untuk meningkatkan aktivitas belajar PKn siswa SMP N 2 Depok, dan (2) efektivitas metode pembelajaran Question Student Have untuk meningkatkan prestasi belajar PKn siswa SMP N 2 Depok. Jenis Penelitian ini adalah peneltian Quasi Eksperiment. Disain Penelitian yang digunakan adalah Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 2 Depok, Sleman Yogyakarta yang berjumlah 127 siswa terdiri dari kelas VII A (32 siswa), kelas VII B (32 siswa), kelas VII C (32 siswa), dan VII D (32 siswa). Pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan teknik simple random sampling. Dari hasil undian diperoleh 64 siswa yaitu kelas VII B sebagai kelas kontrol (32 siswa) , kelas VII C sebagai kelas eksperimen (32 siswa). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan tes prestasi belajar. Data dianalisis dengan menggunakan Uji-t dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) metode Question Student Have lebih efektif jika dibandingkan dengan metode diskusi untuk meningkatkan aktivitas belajar PKn siswa kelas VII SMP N 2 Depok Sleman. Aktivitas belajar siswa yang menggunakan metode Question Student Have lebih efektif ditunjukkan dengan thitung sebesar 16,850 dan ttabel pada df 62 sebesar 2,000 (thitung >ttabel ) dan nilai signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari taraf signifikansi 5% ( 0,000 < 0,05 ). Dengan demikian penerapan metode Question Student Have lebih efektif daripada metode diskusi untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan. (2) metode Question Student Have lebih efektif jika dibandingkan dengan metode diskusi untuk meningkatkan prestasi belajar PKn siswa kelas VII SMP N 2 Depok Sleman. Metode Question Student Have lebih efektif ditunjukkan dengan thitung sebesar 4,549 dan ttabel pada df 62 sebesar 2,000 dan nilai sebesar 0,00 lebih kecil dari taraf signifikansi 5% (0,000 < 0,05). Gain Score yang diperoleh kelas eksperimen sebesar 0,71 dan tergolong dalam katagori tinggi. Penerapan metode Question Student Have lebih efektif dibandingkan metode diskusi untuk meningkatkan prestasi belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan. Kata Kunci: Metode Question Student Have, Aktivitas Belajar, Prestasi Belajar
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial > Hukum Ilmu Sosial > Kewarganegaraan dan Hukum |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Kewarganegaraan dan Hukum |
Depositing User: | Admin Pendidikan Kewarganegaraan FIS |
Date Deposited: | 04 May 2016 00:20 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 07:45 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/32326 |
Actions (login required)
View Item |