PENYUSUNAN BUKU PEDOMAN ANALOGI UNTUK KONSEP-¬KONSEP KIMIA SMA/MA KELAS XI BERDASARKAN KURIKULLIM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN (KTSP)

Pravita , , Saktivani (2010) PENYUSUNAN BUKU PEDOMAN ANALOGI UNTUK KONSEP-¬KONSEP KIMIA SMA/MA KELAS XI BERDASARKAN KURIKULLIM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN (KTSP). S1 thesis, UNY.

[img] Text
PENYUSUNAN_BUKU_PEDOMAN_ANALOGI_UNTUK_KONSEP.docx

Download (11kB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan di bidang pendidikan kimia yang bertujuan: (l) menyusun dan menghasilkan buku pedoman analogi untuk konsep-konsep kimia SMA/MA kelas XI Berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan (2) mengetahui kualitas buku pedoman analogi tersebut berdasarkan penilaian lima guru kimia SMA/MA. Prosedur penyusunan penilaian buku ini terdiri atas empat tahap, yaitu tahap perencanaan, tahap pengorganisasian, tahap pelaksanaan, dan penilaian produk. Masing-masing produk tersebut terdiri atas beberapa langkah penelitian. Buku di'Jeri masukan oleh dua dosen pembimbing, tiga teman sejawat (peer reviewer), dan dua ahli media. Buku ini kemudian dinilai kualitasnya oleh lima guru kimia SMA/MA dengan mengisi angket penilaian kualitas buku pedoman analogi yang berisi 19 kriteria indikator penjabaran dari enam aspek penilaian kualitas buku pedoman analogi yang ditetapkan. Kualitas buku pedoman analogi untuk 21 konsep berturut-turut untuk kategori sangat baik (SB) yaitu Reaksi Eksoterm dan Endoterm, Laju Reaksi, Faktor-faktor yang mempengaruhi Laju Reaksi (Pengaruh Katalisator), Faktor¬faktor yang mempengaruhi Laju Reaksi (Pengaruh Temperatur/Suhu), Tetapan Kesetimbangan Asam Basa dan Derajat Disosiasi, dan Teori Asam Basa Bronsted - Lowry. Sedangkan kategori baik (B) yaitu Teori Kuantum dari Max Planck, Teori Orbital, Empat Bilangan Kuantum, Konfigurasi Elektron (Aturan Hund), Konfigurasi Elektron (Larangan Pauli), Gaya Antarmolekul (Gaya London), Gaya Antarmolekul (Gaya Van der Walls), Persamaan Termokimia, Persamaan Laju Reaksi (Orde nol), Teori Tumbukan, Kesetimbangan Dinamis, Pereaksi Pembatas, Titrasi Asam Basa, Titrasi Asam Lemah Dengan Basa Kuat, dan Larutan Penyangga (Buffer). Skor total rata-rata adalah 76,2 atau 80,2% dengan kategori sangat baik. Berdasarkan penelitian tersebut, disimpulkan bahwa buku pedoman analogi untuk konsep-konsep kimia SMA/MA kelas XI berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dinyatakan valid dan layak digunakan sebagai pendukung bahan ajar bagi guru.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia
Depositing User: Eprints
Date Deposited: 08 Aug 2012 18:00
Last Modified: 29 Jan 2019 15:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/3222

Actions (login required)

View Item View Item