LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 PLERET Kedaton, Pleret, Bantul Yogyakarta

HILDA NURAENI MAKRUFAH, HILDA NURAENI MAKRUFAH (2015) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 PLERET Kedaton, Pleret, Bantul Yogyakarta. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
7_Hilda Nuraini M_12304241037_Pendidikan Biologi.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Pendidikan Biologi di Sekolah merupakan salah satu kegiatan latihan di lapangan yang bersifat intrakurikuler, sehingga wajib dilaksanakan oleh setiap mahasiswa program studi Pendidikan Biologi yang telah lulus menempuh mata kuliah Pembelajaran Mikro. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka peningkatan ketrampilan dan pemahaman mengenai berbagai aspek kependidikan, pengalaman mengajar, melatih dan mengembangkan kompetensi yang diperlukan dalam bidang pendidikan biologi, meningkatkan kemandirian, tanggung jawab, dan kemampuan dalam memecahkan masalah dalan lingkup kependidikan. Pelaksanaan program PPL dimulai dari tanggal 10 Agustus sampai dengan 12 September 2015. Selama kegiatan PPL berlangsung, praktikan melaksanakan berbagai program kerja berupa kagiatan mengajar terbimbing dan kegiatan lain yang berkaitan dengan aktivitas keguruan. Pada realisasinya kegiatan telah berjalan sesuai dengan target yang sudah direncanakan. Program yang diselenggarakan pada kegiatan PPL disusun sesuai dengan berbagai macam kegiatan keguruan yang rutin dilaksanakan di SMA Negeri 1 Pleret. Dengan demikian, praktikan memiliki keterampilan dalam menangani berbagai tugas sebagai calon guru biologi khususnya dan tenaga kependidikan pada umumnya, mengatur dan memanage kelas, menyusun perangkat pembelajaran dan kegiatan administratif guru lainnya.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 28 Apr 2016 04:28
Last Modified: 01 Oct 2019 11:48
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/32126

Actions (login required)

View Item View Item