HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN LOGIKA-MATEMATIKA DENGAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI SE-GUGUS 1 KECAMATAN WATES TAHUN AJARAN 2015/2016

Kurniasih, Diyah (2016) HUBUNGAN ANTARA KECERDASAN LOGIKA-MATEMATIKA DENGAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI SE-GUGUS 1 KECAMATAN WATES TAHUN AJARAN 2015/2016. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Diyah Kurniasih.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kecerdasan logika-matematika, tingkat minat belajar matematika, dan hubungan antara kecerdasan logika-matematika dengan minat belajar matematika siswa kelas V SD Negeri se-Gugus 1 Kecamatan Wates tahun ajaran 2015/2016. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian ex-postfacto. Populasi pada penelitian ini 136 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling, dalam menentukan jumlah sampel digunakan rumus Slovin, sehingga diperoleh jumlah sampel sebanyak 101 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan kuesioner. Instrumen ini telah diujicobakan pada 38 siswa. Uji validitas instrumen dalam penelitian ini adalah validitas isi dengan teknik expert judgment. Reliabilitas instrumen menggunakan nilai Alpha Cronbach. Uji prasyarat analisis yang dilakukan adalah uji linieritas dan normalitas. Analisisa data menggunakan teknik analisis korelasi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut: (1) tingkat kecerdasan logika-matematika siswa pada kategori rendah 6,93%, dibawah rata-rata 30,70%, rata-rata 27,72%, di atas rata-rata 21,78% dan tinggi 12,87%. (2) Tingkat minat belajar siswapada kategori rendah 4,96%, di bawah rata-rata 31,68%, rata-rata 32,68% di atas rata-rata 23,76% dan tinggi 7,92%, (3) terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kecerdasan logika-matematika dengan minat belajar matematika siswa yang dibuktikan dengan hasil uji korelasi dengan nilai r hitung 0,481dan nilai signifikansi o,ooo. Kata kunci: kecerdasan logika-matematika, minat belajar matematik, pembelajaran matematika

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 27 Apr 2016 04:17
Last Modified: 30 Jan 2019 07:31
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/31860

Actions (login required)

View Item View Item