PERBEDAAN KEMAMPUAN MEMUKUL FOREHAND DRIVE DAN BACKHANDDRIVE USIA 13-15 TAHUN DI SEKOLAH BULUTANGKIS PB. TARUNA KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2015

Ricki Agusman (2016) PERBEDAAN KEMAMPUAN MEMUKUL FOREHAND DRIVE DAN BACKHANDDRIVE USIA 13-15 TAHUN DI SEKOLAH BULUTANGKIS PB. TARUNA KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2015. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan peneliti bahwa pada Sekolah Bulutangkis PB. Taruna Kabupaten Sleman belum diketahui mengenai perbedaan kemampuan forehand drive dan backhand drive pada siswa usia 13-15 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemampuan memukul forehand drive dan backhand drive Usia 13-15 Tahun di Sekolah Bulutangkis PB. Taruna Kabupaten Sleman tahun 2015. Penelitian ini menggunakan desain komparasi dengan metode survey dan tes pengukuran. Subjek penelitian ini adalah siswa Sekolah Bulutangkis PB.Taruna Kabupaten Sleman Usia13-15 Tahun dengan jumlah 20 orang semple. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kemampuan forehand drive dan backhand drive yaitu wall volley test menurut Sapta Kunta Purnama dengan nilai validitas 0,83 dan realibilitas 0,94 .Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji prasyarat (uji normalita, homogenitas, danuji-t). Hasil dari analisis statistika diperoleh hasil nilai t hitung = -5,594 lebih kecil dari t tabel = 2,09 pada taraf signifikansi 5%. Apabila dilihat dari rerata atau mean hasil tes forehand drive memiliki nilai 110,15 dan backhand drive memiliki nilai 129,25 dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan memukul backhand drive lebih baik dari forehand drive. (0,05)(19)

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Perbedaan, forehand drive dan backhand drive
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 27 Apr 2016 04:52
Last Modified: 30 Jan 2019 07:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/31823

Actions (login required)

View Item View Item