Eko Dwi Purnomo, Eko Dwi Purnomo (2015) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN SMAN 1 IMOGIRI. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
Abstrak.pdf Download (85kB) | Preview |
|
|
Text
LAPORAN INDIVIDU.pdf Download (256kB) | Preview |
Abstract
Praktik Pengalaman Lapangan merupakan mata kuliah wajib yang harus ditempuh oleh setiap mahasiswa kependidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Salah satu lokasi yang menjadi sasaran tempat pelaksanaan program PPL pada tahun 2015 ini adalah di SMA Negeri I Imogiri yang terletak di Kabupaten Bantul. Mahasiswa dalam pelaksanaan PPL melalui beberapa tahap yaitu diawali dengan observasi sekolah dengan melihat secara langsung KBM yang dilakukan oleh guru bidang studi sesuai bidang ilmunya masing-masing. Kemudian dilaksanakan kegiatan mengajar di kampus bersama dosen micro teaching dan para mahasiswa dalam rangka persiapan praktek mengajar di sekolah. Setelah itu pada tanggal 10 Agustus 2015 sampai dengan 12 September 2015 dilaksanan kegiatan PPL di sekolah. Kegiatan mengajar dilakukan di semua kelas XII dan XI IPS 4 sesuai dengan kebijakan yang diberikan oleh guru pembimbing. Dalam praktek mengajar dilakukan berbagai persiapan mulai dari penyusunan RPP, materi pembelajaran, media pembelajaran, hingga penilaian. Hasil kegiatan PPL memberikan cukup pengalaman bagi mahasiswa sebagai bekal megajar. Pelaksanaan PPL dirasa dapat memberikan bekal pada mahasiswa mengenai bagaimana menjadi guru yang memiliki dedikasi dan loyalitas pada instansinya. Hal penting yang harus dicapai dalam pembelajaran adalah dapat berlangsung secara optimal. Secara keseluruhan semua program kerja terlaksana sesuai dengan perencanaan. Keberhasilan dilihat dari antusias peserta didik dan kerjasama antara anggota baik dari lembaga sekolah maupun antar teman kelompok PPL/Magang III UNY dan Universitas lain yang sedang magang. Semua kegiatan-kegiatan dapat berjalan dengan baik dengan hasil yang tidak mengecewakan, hal itu terbukti dari besar antusias kepala sekolah, guru, dan masyarakat sekolah. Dengan demikin, setelah kegiatan PPL/Magang III berakhir diharapkan peserta didik dapat terus mengembangkan segala potensi yang ada baik dari segi kesenian, ketrampilan, maupun dari segi olahraga.
Item Type: | Monograph (Project Report) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PPL UNY 2015, SMA N I IMOGIRI |
Subjects: | LPPMP |
Divisions: | LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan |
Depositing User: | LPPMP |
Date Deposited: | 25 Apr 2016 08:53 |
Last Modified: | 01 Oct 2019 11:47 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/31788 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |