PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TEMBANG PANGKUR MENGGUNAKAN APLIKASI MACROMEDIA FLASH PROFESSIONAL 8 UNTUK SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

Rahmawati, Diana (2012) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TEMBANG PANGKUR MENGGUNAKAN APLIKASI MACROMEDIA FLASH PROFESSIONAL 8 UNTUK SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH PERTAMA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Diana Rahmawati 08205244066.pdf

Download (14MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Pengembangan media pembelajaran bahasa Jawa dengan materi tembang Pangkur ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan pengembangan media pembelajaran pada tembang Pangkur menggunakan Macromedia Flash Professional 8; (2) mendeskripsikan kualitas dan efektivitas media pembelajaran tembang Pangkur; dan (3) mendeskripsikan penilaian guru bahasa Jawa dan tanggapan siswa terhadap penggunaan media interaktif pembelajaran tembang Pangkur dengan menggunakan software Macromedia Flash Professional 8. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan model prosedural, berdasarkan langkah-langkah yang harus diikuti untuk menghasilkan produk. Langkah-langkah dalam pengembangan media pembelajaran ini dilakukan melalui lima tahapan, yaitu (1) tahap analisis; (2) tahap perancangan; (3) tahap pengembangan; (4) tahap validasi dan ujicoba; (5) tahap akhir produk media pembelajaran. Setelah menghasilkan produk berupa media pembelajaran dalam bentuk CD (Compact Disc) menggunakan aplikasi Macromedia Flash Professional 8, kemudian diuji kelayakannya dengan melakukan validasi oleh dosen ahli materi, dan dosen ahli media. Saran dari hasil validasi digunakan untuk merevisi produk. Setelah media dinyatakan layak, kemudian dilakukan penilaian oleh guru bahasa Jawa SMP, dan ujicoba media pembelajaran kepada siswa kelas VIII F SMP Negeri 3 Sleman yang berjumlah 32 siswa, diakhiri dengan mengerjakan evaluasi untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa terhadap materi tembang Pangkur. Kualitas produk media yang dikembangkan berdasarkan validasi dosen ahli materi yang terdiri dari 2 aspek penilaian, memperoleh rata-rata persentase sebesar 87,5%, termasuk dalam kategori sangat baik. Validasi oleh dosen ahli media yang terdiri dari 2 aspek penilaian, memperoleh rata-rata persentase sebesar 84%, termasuk dalam kategori sangat baik. Penilaian guru bahasa Jawa SMP yang terdiri dari 2 aspek penilaian, memperoleh rata-rata persentase sebesar 90%, termasuk kategori sangat baik. Hasil angket tanggapan siswa memperoleh persentase sebesar 82,37%, termasuk kategori sangat setuju terhadap media pembelajaran yang dikembangkan tersebut. Hasil pemerolehan nilai evaluasi siswa rata-rata 81,25% siswa dapat mencapai KKM yang ditetapkan, membuktikan tingkat keefektifan media pembelajaran tembang Pangkur yang dikembangkan sangat baik.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: pengembangan media pembelajaran, tembang Pangkur, Macromedia Flash Professional 8
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa Jawa
Depositing User: Admin Pendidikan Bahasa Jawa FBS
Date Deposited: 19 Apr 2016 08:04
Last Modified: 30 Jan 2019 07:23
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/31390

Actions (login required)

View Item View Item