RAGAM BAHASA PADA ACARA KLINONG-KLINONG CAMPURSARI DI JOGJA TV

Irawati, Intan (2012) RAGAM BAHASA PADA ACARA KLINONG-KLINONG CAMPURSARI DI JOGJA TV. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Intan Irawati 07205241032.pdf

Download (986kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Ragam Bahasa Pada Acara Klinong-Klinong Campursari di Jogja TV” yang membahasragam bahasa Klinong-Klinong Campursari (KKC) di Jogja TV. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan ragam bahasa yang ada dalam acara KKC di Jogja TV pada tanggal tayangan tersebut. Metode pendekatan yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan sumber data yang berupa rekaman tayangan acara KKC pada tanggal 5, 12, dan 14 Mei 2011. Hasil analisis data dipaparkan sesuai dengan kelompok ragam bahasa menurut teori Martin Jobs dan komponen tutur menurut teori Dell Hymes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tiga tayangan (tanggal 5, 12, dan 14 Mei 2011) ada empat (4) ragam bahasa yang ada di KKC, yaitu: ragam formal, ragam usaha, ragam santai, dan ragam akrab. Sedangkan faktor yang menyebabkan terjadinya ragam bahasa adalah SPEAKINGyaitu; setting and scene (S) adalah tempat dan suasana acara KKC berlangsung, participant (P) adalah presenter pria, lawan bicara/presenter wanita, pendengar/pemirsa/penelpon, dan orang yang dibicarakan,ends (E) adalah maksud dan tujuan pertuturan, presenter pria dan wanita menyebutkan no telp agar bisa direquest oleh pemirsa,act (A) adalah suatu peristiwa dimana seseorang pembicara menggunakan kesempatan berbicara, meliputi bentuk dan isi pesan dari sponsor tertentu (viso), key (K) adalah berupa nada suara, sikap, suasana yang menunjukkan tingkat formalitas, dan bahasa yang digunakan dalam menyampaikan pendapat, atau pesan, instrument (I) adalah alat untuk bertutur secara lisan atau tertulis, norm (N) adalah aturan permainan dalam berbicara baik tertulis maupun secara lisan, genre (G) adalah jenis kategori yang dipilih penutur untuk menyampaikan pesan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: ragam bahasa, klinong-klinong campursari (KKC)
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa Jawa
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Bahasa Daerah
Depositing User: Admin Pendidikan Bahasa Jawa FBS
Date Deposited: 18 Apr 2016 07:20
Last Modified: 30 Jan 2019 07:22
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/31238

Actions (login required)

View Item View Item