PENGARUH AKTIVATOR ASAM KLORIDA (HCI) TERHADAP DAYA ADSORPSI BENTONIT PADA RHODAMIN B

Vita, Indrawati (2010) PENGARUH AKTIVATOR ASAM KLORIDA (HCI) TERHADAP DAYA ADSORPSI BENTONIT PADA RHODAMIN B. S1 thesis, UNY.

[img] Text
PENGARUH_AKTIVATOR_ASAM_KLORIDA.docx

Download (11kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi aktivator asam klorida (HCl) dan suhu aktivasi pada daya adsorpsi bentonit terhadap zat warna rhodamin B. Subyek penelitian ini adalah bentonit, dan sebagai objeknya adalah daya adsorpsi bentonit terhadap pewarna rhodamin B. Sebanyak 150 gram bentonit direndam dan diaduk dengan 2 L aquademineralisasta selama 24 jam kemudian dikeringkan pada suhu 110 °C dan diayak ukuran partikel 100 mesh. Bentonit ini dibagi menjadi dua bagian, sebagian diaktivasi tanpa HCI, sebagian lainnya diaktivasi dengan HCI. Sebanyak 25 gram bentonit kering ditambah 125 mL HCI dengan variasi konsentrasi 0,5; l; 1,5 dan 2M diaduk selama 2 jam dengan variasi suhu aktivasi 30, 40, 50 dan 60 °C. Selanjutnya disaring, residu bentonit dicuci dengan aquades untuk membersihkan ion CI" , kemudian dikalsinasi selama 1 jam. Pada proses adsorpsi 2 gram bentonit aktif ke dalam 50 mL larutan rhodamin B konsentrasi 1500 ppm, diaduk, didiamkan selama 1 jam. Filtrat dianalisis dengan spektroskopi W-Vis, residu bentonit dianalisis secara spektroskopi inframerah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi konsentrasi HCl maupun suhu aktivasi tidak memberikan pengaruh yang signifikan pada daya adsorpsi bentonit. Hal ini dapat dibuktikan dengan analisis ANAVA AB yang menunjukkan bahwa pada variasi suhu aktivasi diperoleh F hitung < F tabel (-233,881 < 4,488) yang berarti tidak terdapat pengaruh pada daya adsorpsi dan pada variasi konsentrasi diperoleh F hitung < F tabel (-234,542 < 4,488) yang berarti bahwa pada variasi konsentrasi juga tidak terdapat perbedaan daya adsorpsi yang signifikan.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia
Depositing User: Eprints
Date Deposited: 07 Aug 2012 23:58
Last Modified: 29 Jan 2019 15:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/3088

Actions (login required)

View Item View Item