PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING TIPE QUESTION STUDENT HAVE (QSH) PADA HASIL BELAJAR PENGETAHUAN BAHAN MAKANAN SISWA SMK NEGERI 1 SEWON

Nuke, Iswandari (2016) PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING TIPE QUESTION STUDENT HAVE (QSH) PADA HASIL BELAJAR PENGETAHUAN BAHAN MAKANAN SISWA SMK NEGERI 1 SEWON. S1 thesis, U N Y.

[img]
Preview
Text
Nuke Iswandari 10511244036.pdf

Download (14MB) | Preview

Abstract

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING TIPE QUESTION STUDENT HAVE (QSH) PADA HASIL BELAJAR PENGETAHUAN BAHAN MAKANAN SISWA SMK NEGERI 1 SEWON Oleh: Nuke Iswandari NIM 10511244036 ABSTRAK Tujuan penelitian ini dirancang untuk: (1) mengetahui keaktifan belajar siswa SMK Negeri 1 Sewon terhadap pembelajaran Pengetahuan Bahan Makanan sebelum dan setelah menggunakan model pembelajaran Active Learning Tipe Question Student Have (QSH), (2) mengetahui hasil belajar siswa pada pembelajaran Pengetahuan Bahan Makanan sebelum dan setelah menggunakan model pembelajaran Active Learning Tipe Question Student Have (QSH), dan (3) mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran Active Learning Tipe Question Student Have (QSH) terhadap pencapaian hasil belajar siswa pada pembelajaran Pengetahuan Bahan Makanan di SMK Negeri 1 Sewon. Metode penelitian ini adalah eksperimen kuasi (quasi experimental) dengan one group pretest-postest design. Penelitian ini dilakukan di SMK N 1 Sewon dan dilaksanakan pada bulan Maret – Juni 2014. Populasi dalam penelitiani ini adalah seluruh siswa kelas X Tata Boga SMK Negeri 1 Sewon sebanyak 126 siswa. Teknik penentuan sampel menggunakan simple random sampling dengan perolehan sampel kelas X Tata Boga 1 sebanyak 30 siswa. Metode pengumpulan data menggunakan tes dan lembar observasi. Uji validitas instrumen menggunakan ITEMAN, sedangkan reliabilitas instrumen menggunakan alpha cronbach. Untuk analisis data dengan menggunakan uji t dua kelompok sampel berhubungan (paired t-test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) keaktifan belajar siswa pada pembelajaran Pengetahuan Bahan Makanan sebelum diberi perlakuan menggunakan model pembelajaran Active Learning Tipe Question Student Have (QSH) menghasilkan nilai rata-rata 59%, sedangkan setelah diberi perlakuan nilai rata-rata 82%, (2) hasil belajar sebelum diberi perlakuan terdapat pada kategori tuntas sebanyak 3 siswa (10%) dan belum tuntas sebanyak 27 siswa (90%), sedangkan setelah diberi perlakuan kategori tuntas sebanyak 25 siswa (83%) dan belum tuntas sebanyak 5 siswa (16%), dan (3) terdapat perbedaan signifikan pada penggunaan model pembelajaran Active Learning Tipe Question Student Have (QSH) terhadap hasil belajar siswa, hal ini ditunjukkan dengan hasil perhitungan dengan uji t (t-test) diperoleh nilai thitung lebih besar dari ttabel (thitung 19,094 > ttabel 2,045) dan dengan nilai taraf signifikansi lebih kecil dari 5% (0,000 < 0,05), maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penerapan model pembelajaran Active Learning Tipe Question Student Have (QSH) terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran Pengetahuan Bahan Makanan dengan materi pokok Bahan Minuman di SMK Negeri 1 Sewon. Kata kunci : Model Pembelajaran Active Learning Tipe Question Student Have (QSH), Pengetahuan Bahan Makanan, Bahan Minuman

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Boga dan Busana
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Tata Boga
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 12 Apr 2016 02:09
Last Modified: 30 Jan 2019 07:17
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30856

Actions (login required)

View Item View Item