TINGKAT KEPUASAN PESERTA DIDIK TERHADAP SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN JASMANI TAHUN AJARAN 2015/2016 DI SMA NEGERI 1 BANDONGAN KABUPATEN MAGELANG

Achmad Setyo Cahyo (2016) TINGKAT KEPUASAN PESERTA DIDIK TERHADAP SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN JASMANI TAHUN AJARAN 2015/2016 DI SMA NEGERI 1 BANDONGAN KABUPATEN MAGELANG. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
Skripsi Achmad Setyo Cahyo.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini yaitu SMA Negeri 1 Bandongan Magelang terhitung memiliki sarana dan prasarana pendidikan jasmani yang lebih banyak dalam keadaan baik, seharusnya tidak jadi masalah. Akan tetapi ketika peneliti melakukan wawancara dengan guru, ternyata guru masih merasa kesulitan dalam menyiapkan sarana dan prasarana pendidikan jasmaninya. Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui tingkat kepuasan peserta didik terhadap sarana dan prasarana pendidikan jasmani tahun ajaran 2015/2016 di SMA Negeri 1 Bandongan Kabupaten Magelang. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survei. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMA Negeri 1 Bandongan Kabupaten Magelang Provinsi Jawa Tengah pada tahun ajaran 2015/2016 yang berjumlah 441. Pengambilan sampel penelitian diambil dengan cara proportional random sampling ditentukan sampel sebanyak 196 siswa. Instrumen penelitian ini menggunakan angket tertutup dengan mengadopsi angket yang sudah ada yang disusun oleh Setiawan Budi Nugroho mahasiswa UNY lulusan tahun 2014. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dengan pemaparan data dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kepuasan siswa tahun ajaran 2015/2016 terhadap penggunaan sarana dan prasarana pendidikan jasmani di SMA Negeri 1 Bandongan Kabupaten Magelang adalah berada pada kategori sangat baik sebesar 7,7%; kategori baik sebesar 20,0%, kategori sedang sebesar 34,9%, kategori kurang sebesar 33,3%, dan kategori sangat kurang sebesar 4,1%. Disimpulkan bahwa secara keseluruhan tingkat kepuasan peserta didik menunjukkan kepuasan yang kurang baik 37,4% dan persentase kepuasan yang baik 27,7%, sedangkan 34,9% diantaranya kepuasan sedang.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kepuasan, sarana, prasarana, pendidikan jasmani, siswa SMA
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 18 Apr 2016 07:08
Last Modified: 11 Mar 2019 02:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30774

Actions (login required)

View Item View Item