PROSES PEMBELAJARAN MEMBACA PERMULAAN KELOMPOK B DI TK JOGJA GREEN SCHOOL DESA TRIHANGGO KECAMATAN GAMPING KABUPATEN SLEMAN

Mella, Nuraziza (2016) PROSES PEMBELAJARAN MEMBACA PERMULAAN KELOMPOK B DI TK JOGJA GREEN SCHOOL DESA TRIHANGGO KECAMATAN GAMPING KABUPATEN SLEMAN. S1 thesis, PAUD.

[img] Text
11111241042-skripsi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Pengamatan pembelajaran membaca permulaan Kelompok B di tiga TK menunjukkan bahwa guru memberikan tugas dan beban belajar kepada anak. TK Jogja Green School merupakan sekolah yang berbeda dalam menerapkan pembelajaran membaca karena menggunakan pembelajaran kontekstual dengan berbasis alam. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran membaca permulaan Kelompok B di TK Jogja Green School. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah: 1) kepala sekolah, 2) guru Kelompok B, dan 3) anak-anak Kelompok B di Jogja Green School. Objek penelitian ini adalah proses pembelajaran membaca permulaan Kelompok B di Jogja Green School. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen utama dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri dengan bantuan panduan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil data dianalisis menggunakan model analisis data interaktif. Uji keabsahan data penelitian ini dilakukan dengan triangulasi teknik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses pembelajaran membaca permulaan Kelompok B di TK Jogja Green School terdiri dari tahapan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran. Perencanaan pembelajaran disusun sesuai dengan tema sekolah dan memperhatikan situasi serta kondisi anak, guru, dan lingkungan belajar. Pelaksanaan pembelajaran membaca permulaan cenderung menggunakan model buttom up dengan kegiatan decoding atau mengeja. Evaluasi pembelajaran membaca permulaan dilaksanakan dengan review proses dan hasil pembelajaran. Kata kunci: pembelajaran, membaca permulaan, kelompok B.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 06 Apr 2016 02:06
Last Modified: 30 Jan 2019 07:12
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30681

Actions (login required)

View Item View Item