Refdinal, Refdinal (2016) Model Asesmen Pembelajaran Vokasional pada E-learning. S3 thesis, UNY.
Text
disertasi-refdinal-10702269001.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan model asesmen pembelajaran vokasional pada e-learning di Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik, Universitas Negeri Padang, dan (2) mengevaluasi hasil implementasi model untuk dapat dijadikan acuan bagi mata kuliah-mata kuliah vokasional lain khususnya di Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Padang. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan yang mengadaptasi prosedur Gall & Borg yang disederhanakan menjadi lima tahap yaitu: (1) identifikasi masalah dan analisis kebutuhan; (2) penyusunan model konseptual; (3) validasi ahli dan verifikasi; (4) uji coba dan revisi; dan (5) implementasi produk akhir. Validasi model asesmen pembelajaran vokasional pada e-learning ini dilakukan melalui expert judgment oleh para ahli dari masing-masing bidang, sedangkan instrumen penelitian divalidasi oleh guru besar dari Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta. Validitas, efektivitas, dan praktikabilitas model dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) model asesmen pembelajaran vokasional pada e-learning yang dikembangkan ternyata dapat memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif; (2) karena sudah memenuhi kriteria valid, praktis dan efektif maka model asesmen pembelajaran vokasional pada e-learning ini layak untuk digunakan.
Item Type: | Thesis (S3) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | model asesmen, pembelajaran vokasional, e-learning |
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Kejuruan |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan |
Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
Date Deposited: | 21 Mar 2016 06:57 |
Last Modified: | 24 Aug 2022 07:43 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30405 |
Actions (login required)
View Item |