NOVI, HIDAYAT (2011) PROSES PEMBUATAN RANGKA MEJA PADA MESIN PILIN BESI SPIRAL. [Experiment/Research] (Submitted)
|
Text (Document)
lLaporan_TA_.Pdf..pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Tujuan dari pembuatan rangka mesin pilin besi spiral adalah sebagai penopang mesin yang memiliki konstruksi yang kokoh dan kuat, serta mampu meredam getaran yang ditimbulkan oleh komponen-komponen bergerak yang terdapat pada mesin. Metode pembuatan rangka meja melalui tahapan antara lain pengukuran dengan menggunakan mistar gulung, pemotongan bahan benda kerja besi profil siku sama sisi ukuran 38,5 x 38,5 x 2,5 mm dengan menggunakan gerinda potong dan gergaji tangan, perakitan atau pengelasan rangka menggunakan las listrik dengan elektroda terbungkus dan proses merapikan hasil pekerjaan sebelum dilakukan proses finishing/pengecatan. Rangka meja terdiri dari beberapa bagian pokok antara lain dudukan papan, rangka utama dan rangka dudukan motor serta reducer. Membaca gambar kerja yang baik antara lain: membaca informasi gambar, bentuk atau desain serta ukuran komponen-komponen yang akan dibuat, juga memahami informasi mengenai tanda-tanda pengerjaanya. Hasil dari pembuatan rangka mesin pilin besi spiral antara lain pada saat percobaan produksi rangka tersebut mampu menahan mesin pilin dengan kokoh dan dapat menahan getaran dari mesin-mesin yang bergerak pada saat melakukan proses produksi. Dengan demikian pembuatan rangka meja mesin pilin besi spiral dapat berfungsi dengan baik
Item Type: | Experiment/Research |
---|---|
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Mesin |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin |
Depositing User: | Eprints |
Date Deposited: | 07 Aug 2012 03:36 |
Last Modified: | 07 Aug 2012 03:36 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/3040 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |