PENDAPAT SISWA KELAS X JURUSAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN TENTANG CARA MENGAJAR GURU MATA PELAJARAN PENGETAHUAN DASAR TEKNIK MESIN (PDTM) DI SMK PIRI SLEMAN TA.2013/2014

Marda, Eka Hamdani (2016) PENDAPAT SISWA KELAS X JURUSAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN TENTANG CARA MENGAJAR GURU MATA PELAJARAN PENGETAHUAN DASAR TEKNIK MESIN (PDTM) DI SMK PIRI SLEMAN TA.2013/2014. S1 thesis, U N Y.

[img]
Preview
Text
Marda Eka Hamdani 08504244029.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

PENDAPAT SISWA KELAS X JURUSAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN TENTANG CARA MENGAJAR GURU MATA PELAJARAN PENGETAHUAN DASAR TEKNIK MESIN (PDTM) DI SMK PIRI SLEMAN TA.2013/2014 Oleh: Marda Eka Hamdani NIM. 0850424429 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pendapat siswa kelas X jurusan Teknik Kendaraan Ringan tentang cara mengajar guru mata pelajaran PDTM di SMK PIRI Sleman TA.2013/2014. Penelitian ini merupakan penelitian populasi, Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X KR di SMK PIRI Sleman yang berjumlah 62 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian ex-spost facto. Variabel penelitian adalah pendapat siswa tentang cara mengajar guru mata pelajaran PDTM. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan instrumen angket kuesioner model skala likert. Validitas instrumen penelitian dilakukan dengan analisis butir yang dihitung dengan rumus korelasi Product moment. Reliabilitas instrumen dihitung dengan menggunakan rumus Alpha Cronbach. Teknik analasis data dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Penyajian data dalam penelitian ini melalui tabel, grafik, diagram lingkaran, pictogram, perhitungan mean, modus, median dst. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, dari identifikasi kecenderungan sekor variabel pendapat siswa tentang cara mengajar guru dikategorikan menjadi tiga yakni: 1. Sebesar 19% responden berada dalam kategori tinggi, 2. Sebesar 52% responden berada dalam kategori sedang, dan 3. Sebesar 29% responden berada dalam kategori rendah. Kata kunci : pendapat siswa

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Otomotif
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Otomotif
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 29 Feb 2016 04:04
Last Modified: 30 Jan 2019 06:44
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30098

Actions (login required)

View Item View Item