PENGARUH WAWASAN TECHNOPRENEURSHIP, BIMBINGAN KARIER, DAN INFORMASI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA

Muhamad, Zaqi Albana (2016) PENGARUH WAWASAN TECHNOPRENEURSHIP, BIMBINGAN KARIER, DAN INFORMASI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA. S1 thesis, U N Y.

[img]
Preview
Text
M. Zaqi Albana 09501241033.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

PENGARUH WAWASAN TECHNOPRENEURSHIP, BIMBINGAN KARIER, DAN INFORMASI DUNIA KERJA TERHADAP KESIAPAN BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Oleh: Muhamad Zaqi Albana NIM. 09501241033 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh wawasan technopreneurship terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta, (2) pengaruh bimbingan karier terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta, (3) pengaruh informasi dunia kerja terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta, (4) pengaruh wawasan technopreneurship, bimbingan karier, dan informasi dunia kerja secara bersama-sama terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan ex-post facto. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XII Kompetensi Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta dengan populasi sebanyak 113 siswa dan sampel 88 siswa. Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu wawasan technopreneurship (X1), bimbingan karier (X2), dan informasi dunia kerja (X3). Variabel terikat dalam penelitian ini yaitu kesiapan berwirausaha (Y). Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner model angket tertutup dengan skala Likert. Teknik analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan analisis regresi linear sederhana dan analisis regresi linear ganda. Pengujian signifikansi koefisien korelasi secara individu dilakukan dengan uji-t, sedangkan secara simultan menggunakan uji-F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan wawasan technopreneurship terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta, yang ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,433, (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan bimbingan karier terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta, yang ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,309, (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan informasi dunia kerja terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta, yang ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,443, (4) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara wawasan technopreneurship, bimbingan karier, dan informasi dunia kerja secara bersama-sama terhadap kesiapan berwirausaha siswa kelas XII Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 3 Yogyakarta, yang ditunjukkan dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,622. Kata kunci: bimbingan karier, informasi dunia kerja, kesiapan berwirausaha, wawasan technopreneurship.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektro
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 26 Feb 2016 01:47
Last Modified: 30 Jan 2019 06:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30057

Actions (login required)

View Item View Item