EFEK ZUMBA TERHADAP PENURUNAN TEBAL LEMAK BAWAH KULIT DAN BERAT BADAN MEMBER DF FITNESS DAN AEROBIC

Arum Tri Sukma (2016) EFEK ZUMBA TERHADAP PENURUNAN TEBAL LEMAK BAWAH KULIT DAN BERAT BADAN MEMBER DF FITNESS DAN AEROBIC. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_ARUM TRI SUKMA_11603141021.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Zumba merupakan salah satu alternatif aktivitas olahraga yang sedang digemari saat ini. Hampir setiap fitness center maupun sanggar senam menawarkan kelas zumba. Namun belum diketahui efek zumba terhadap tercapainya tujuan dari program latihan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek zumba terhadap penurunan tebal lemak bawah kulit dan berat badan member DF Fitness dan Aerobic. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen dengan desain one group pre test-post test design. Populasi dari penelitian adalah 50 member DF Fitness dan Aerobic yang mengikuti kelas zumba, sampel yang digunakan sebanyak 15 member, perlakuan program latihan zumba sebanyak 16 kali pertemuan dengan frekuensi 3 kali dalam seminggu dengan intensitas sedang sampai tinggi. Pengambilan data menggunakan pengukuran dengan Skinfold untuk variabel lemak bawah kulit, serta timbangan berat badan untuk variabel berat badan. Teknik analisis data menggunakan analisis uji-t, melalui uji prasyarat normalitas, dan homogenitas. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) terdapat efek yang signifikan zumba terhadap penurunan tebal lemak bawah kulit yang terletak pada biceps, triceps, subscapula, dan suprailiaca member DF Fitness dan Aerobic, (2) terdapat efek yang signifikan zumba terhadap penurunan berat badan member DF Fitness dan Aerobic.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Zumba, Tebal Lemak Bawah Kulit, Berat Badan
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 24 Feb 2016 08:42
Last Modified: 30 Jan 2019 06:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30009

Actions (login required)

View Item View Item