Persepsi Siswa Terhadap Penerapan Program Remedial Pada Mata Pelajaran Pengolahan Makanan Kontinental Siswa Kelas X Di SMK N 3 Wonosari

Jean, Arini Desylan (2016) Persepsi Siswa Terhadap Penerapan Program Remedial Pada Mata Pelajaran Pengolahan Makanan Kontinental Siswa Kelas X Di SMK N 3 Wonosari. S1 thesis, U N Y.

[img]
Preview
Text
Jean Arini Desylan - 07511241027.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Persepsi Siswa Terhadap Penerapan Program Remedial Pada Mata Pelajaran Pengolahan Makanan Kontinental Siswa Kelas X Di SMK N 3 Wonosari Oleh : Jean Arini Desylan (075112141027) ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) penyelenggaraan program remedial siswa kelas X pada mata pelajaran pengolahan makanan Kontinental di SMK N 3 Wonosari (2) persepsi siswa terhadap penerapan program remedial yang yang terdiri dari sub variabel tujuan, metode, media, materi, waktu, tempat, dan evaluasi pada mata pelajaran pengolahan makanan Kontinental siswa kelas X di SMK N 3 Wonosari. Penelitian dilakukan pada bulan Januari sampai dengan Desember 2011. Tempat penelitian di SMK N 3 Wonosari. Desain penelitian menggunakan penelitian ex-post facto, pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Uji coba instrumen dilakukan di SMK Muhammaddiyyah Wonosari berjumlah 30 orang. Hasil uji coba instrumen dihitung dengan rumus korelasi product moment dari Karl Pearson dengan bantuan program SPSS bersi 16.0. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X di SMK N 3 Wonosari yang mengikuti pembelajaran PMK yang berjumlah 72 orang. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 35 siswa yang mengikuti program remedial dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan angket, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penyelenggaraan program remedial di SMK N 3 Wonosari bertujuan untuk memenuhi hak siswa, yaitu memperbaiki nilai siswa sampai mencapai KKM, yaitu ≥ 70, metode yang digunakan dalam pembelajaran remedial adalah pemberian tugas, materi yang disampaikan untuk pembelajaran remedial adalah materi PMK yang belum dikuasai oleh siswa, media yang digunakan guru pada saat pembelajaran remedial adalah dengan buku paket dan power point, waktu yang digunakan adalah tiap kompetensi dasar selesai diajarkan, yaitu setelah pembelajaran selesai dilakukan sehigga tidak menganggu proses belajar mengajar, tempat yang digunakan di ruang kelas, perpustakaan, dan dapur praktek boga, evaluasi/penilaian didapat dari hasil nilai pengumpulan tugas kemudian dijumlahkan dengan nilai hasil ulangan, yang kemudian diambil nilai rata-ratanya dan hasilnya merupakan nilai siswa setelah mengikuti remedial (2) pesepsi siswa terhadap pelaksanaan program remedial sub variabel tujuan pada kategori baik (34,29%), sub variabel metode pada kategori baik (40%), sub variabel materi dan metode pada kategori sangat baik (40%), sub variabel waktu dan tempat pada kategori tidak baik (40%), sub variabel evaluasi pada kategori sangat baik (42,86%), secara keseluruhan pada kategori baik (65,71%) dan sub variabel yang mempunyai nilai presentase tertinggi menurut siswa adalah sub variabel metode. Kata kunci : persepsi siswa, program remedial

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Boga dan Busana
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Tata Boga
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 15 Feb 2016 01:09
Last Modified: 30 Jan 2019 06:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/29693

Actions (login required)

View Item View Item