PENGARUH KEMANDIRIAN BELAJAR DAN PROBLEM SOLVING SKILL TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA

Herry, Anglika Putra (2016) PENGARUH KEMANDIRIAN BELAJAR DAN PROBLEM SOLVING SKILL TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA. S1 thesis, U N Y.

[img]
Preview
Text
Herry Anglika Putra 07501241019.pdf

Download (365MB) | Preview

Abstract

PENGARUH KEMANDIRIAN BELAJAR DAN PROBLEM SOLVING SKILL TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 2 YOGYAKARTA Abstrak Herry Anglika Putra 07501241019 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Pengaruh kemandirian belajar terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 2 Yogyakarta. 2) Pengaruh problem solving skill terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 2 Yogyakarta. 3) Pengaruh kemandirian belajar dan problem solving skill terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 2 Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan desain expost facto dengan pendekatan kuantitatif. Sampel pada penelitian ini adalah siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik yang berjumlah 120 siswa. Teknik pengambilan data yang digunakan angket. Pengujian prasyarat analisis pada penelitian ini meliputi uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinieritas, dan uji heterokedastisitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif untuk menghitung harga mean, median, modus, dan simpangan baku. Uji hipotesis menggunakan analisis regresi linier sederhana dan berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kemandirian belajar siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 2 Yogyakarta yaitu sebesar 71,67% berada pada katagori baik, problem solving skill siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 2 Yogyakarta yaitu sebesar 59,17% berada pada kategori baik, dan kesiapan kerja siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik SMK Negeri 2 Yogyakarta yaitu sebesar 50% berada pada kategori baik. 2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kemandirian belajar dan kesiapan kerja karena nilai thitung > ttabel yaitu sebesar 11,699>1,980. 3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara problem solving skill dan kesiapan kerja karena nilai thitung > ttabel yaitu sebesar 13,542>1,980. 4) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kemandirian belajar dan problem solving skill terhadap kesiapan kerja karena nilai Fhitung > Ftabel yaitu sebesar 101,176>3,074. Kata kunci: kemandirian belajar, problem solving skill, kesiapan kerja.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektro
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 01 Feb 2016 18:38
Last Modified: 30 Jan 2019 06:23
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/29459

Actions (login required)

View Item View Item