PENGEMBANGAN MODUL PERHITUNGAN KONSTRUKSI MESIN DI SMK PIRI SLEMAN

HENDRIS, SUTRISNO (2016) PENGEMBANGAN MODUL PERHITUNGAN KONSTRUKSI MESIN DI SMK PIRI SLEMAN. S1 thesis, U N Y.

[img]
Preview
Text
Hendris Sutrisno 08503244023.pdf

Download (13MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK PENGEMBANGAN MODUL PERHITUNGAN KONSTRUKSI MESIN DI SMK PIRI SLEMAN oleh: HENDRIS SUTRISNO NIM. 08503244023 Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui proses dan hasil pengembangan modul perhitungan konstruksi mesin, (2) mengetahui kelayakan media tersebut. Metode pengembangan media ini terdiri dari sepuluh tahap, yaitu: penelitian awal dan pengumpulan informasi, perencanaan, pengembangan produk awal, uji coba lapangan awal, revisi pertama, uji coba lapangan utama, revisi kedua, uji coba lapangan operasional, revisi produk akhir dan mengimplementasikan produk. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kuisioner/angket. Responden adalah siswa kelas XI Jurusan Permesinan, SMK PIRI Sleman. Proses dan hasil pembuatan media pembelajaran ini adalah sebagai berikut: tahapan proses pembuatan, yaitu: studi pendahuluan, perencanaan, pengembangan produk awal, validasi ahli materi dan ahli media, revisi I, uji coba lapangan awal, revisi II, uji coba lapangan utama, revisi III, uji coba lapangan operasional, revisi IV. Produk akhir dari pengembangan media pembelajaran ini adalah modul perhitungan konstruksi mesin dengan isi kata pengantar, daftar isi, daftar gambar, daftar tabel, peta kedudukan modul, glosarium, pendahuluan, materi modul 1, materi modul 2, materi modul 3 dan evaluasi. Media dikemas dalam bentuk hard copy sebanyak 104 halaman. Pendristribusian media pada guru pengampu mata pelajaran yang bersangkutan yang dikemas dalam hard copy. Pendistribusian pada siswa dengan kemasan hard copy pada saat uji coba lapangan operasional. Hasil penilaian kelayakan media pembelajaran yaitu: aspek tampilan memperoleh skor 216 rerata 3,1; aspek penyajian materi memperoleh skor 428 rerata 3,1; aspek manfaat memperoleh skor 279 rerata 3,28. Secara keseluruhan prosentase penilaian kelayakan media tersebut dibandingkan dengan skor ideal adalah 79,86% dalam kategori baik. Kata kunci: media, modul, perhitungan konstruksi mesin, kelayakan

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 31 Jan 2016 19:45
Last Modified: 30 Jan 2019 06:14
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/29425

Actions (login required)

View Item View Item