BADAK JAWA SEBAGAI ORNAMEN PADA TAS KULIT UNTUK ANAK USIA DINI

Jannah, Miftakhul (2015) BADAK JAWA SEBAGAI ORNAMEN PADA TAS KULIT UNTUK ANAK USIA DINI. S1 thesis, Prodi. Pendidikan Seni Kerajinan.

[img]
Preview
Text
LAPORAN PDF.pdf

Download (88MB) | Preview

Abstract

Penciptaan tas kulit untuk anak usia dini dengan ornamen badak Jawa ini bertujuan untuk mengenalkan salah satu binatang terlangka di dunia yang ada di Indonesia kepada generasi bangsa sejak usia dini. Hal ini bertujuan supaya para generasi penerus bangsa mampu berpartisipasi dalam upaya menjaga dan melestarikan satwa langka yaitu badak Jawa agar tidak punah. Proses penciptaan karya tas kulit anak usia dini ini dilakukan dengan metode penciptaan karya seni yang terdiri atas tiga tahap enam langkah. Ketiga tahap tersebut yakni eksplorasi, perancangan, dan perwujudan. Tahap eksplorasi terdiri atas dua langkah pokok yaitu langkah pengembaraan jiwa dan pengamatan lapangan, serta penggalian landasan teori, sumber, dan referensi. Pada tahap perancangan terdapat dua langkah, yaitu penuangan ide ke dalam bentuk visual dua dimensional dan kemudian diterapkan pada bentuk model prototipe. Sedangkan pada tahap terakhir adalah tahap perwujudan yang meliputi proses perwujudan karya dari awal sampai finishing serta yang terakhir adalah evaluasi terhadap hasil perwujudan. Hasil penciptaan karya tas untuk anak usia dini dengan ornamen badak Jawa ini terdiri atas tiga buah tas selempang dan enam buah tas punggung. Berdasarkan teknik pembuatan ornamennya, tas ini terdiri atas delapan buah tas dengan teknik batik tulis dan sebuah tas dengan teknik aplikasi. Semua tas berjumlah sembilan, empat model tas diciptakan untuk anak perempuan dan lima model tas yang lain diciptakan untuk anak laki-laki. Pada proses penciptaan tas ini terdapat beberapa perbedaan dalam setiap jenis tas, baik dalam hal keteknikkan, ornamen, maupun model tas yang digunakan.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Tas Kulit Anak Usia Dini Ornamen Badak Jawa
Subjects: Seni dan Budaya > Seni Rupa
Divisions: Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Rupa > Pendidikan Kriya
Depositing User: Admin Pendidikan Seni Kerajinan FBS
Date Deposited: 19 Nov 2015 02:17
Last Modified: 30 Jan 2019 05:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/28404

Actions (login required)

View Item View Item