PENGELOLAAN SURAT MASUK DAN SURAT KELUAR DI BADAN PUSAT STATISTIK (BPS) KABUPATEN SLEMAN

Dita Mustiastri, Dita (2015) PENGELOLAAN SURAT MASUK DAN SURAT KELUAR DI BADAN PUSAT STATISTIK (BPS) KABUPATEN SLEMAN. S1 thesis, Jurusan Pendidikan Administrasi.

[img]
Preview
Text
Skripsi.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) pengelolaan surat masuk, 2) pengelolaan surat keluar, 3) hambatan yang dialami dalam pengelolaan surat masuk dan surat keluar, dan 4) upaya-upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan dalam melaksanakan pengelolaan surat di Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sleman. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Informan kunci dalam penelitian ini yaitu 1 orang pegawai tata usaha bagian pengurusan surat sedangkan informan pendukung yaitu seluruh kepala seksi bidang kerja di BPS Kabupaten Sleman. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis interaktif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber dan teknik triangulasi metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan surat masuk maupun surat keluar di BPS Kabupaten Sleman belum berjalan optimal. Hal ini disebabkan oleh: (1) petugas pengelola surat masuk tidak melaksanakan penyortiran surat, surat masuk langsung dicatat dan didistribusikan, (2) pendistribusian surat masuk maupun surat keluar tidak menggunakan tanda bukti tertentu seperti buku ekspedisi maupun sejenisnya, (3) tidak ada pencatatan surat keluar baik secara sistem buku agenda maupun kartu kendali. Cara untuk mengatasi hambatan dalam pengelolaan surat di BPS Kabupaten Sleman yaitu: (1) memberikan diklat tentang pengelolaan surat kepada petugas pengelola surat, (2) menetapkan pedoman baku dalam melaksanakan kegiatan pengelolaan surat masuk maupun surat keluar, (3) menyediakan tempat khusus untuk menyimpan surat. Kata kunci: pengelolaan surat, surat masuk dan surat keluar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Umum > Penelitian
Ilmu Sosial > Administrasi Perkantoran
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Administrasi
Depositing User: Admin Administrasi Perkantoran FE
Date Deposited: 24 Nov 2015 02:02
Last Modified: 30 Jan 2019 05:34
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/28388

Actions (login required)

View Item View Item